Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Diduga Terlalu Lelah Bekerja, Hermansyah Meninggal Dunia

Upaya memberikan pertolongan dilakukan dengan membawanya di RS, namun sampai sana dinyatakan meninggal dunia

Penulis: Array Anarcho
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Diduga Terlalu Lelah Bekerja, Hermansyah Meninggal Dunia
Net
Ilustrasi mayat 

Laporan Wartawan Tribun Medan Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN -  Warga yang bermukim di Jl Gaharu II, Kelurahan Glugur Darat Kota, Kecamatan Medan Barat dikejutkan dengan tewasnya seorang pria berambut ubanan yang belakangan diketahui bernama Hermansyah.

Pria berusia 62 tahun ini meninggal usai turun dari atas sepeda motornya.

"Menurut warga, awalnya korban ini tiba-tiba saja berhenti di lokasi kejadian. Kemudian, korban berjalan perlahan mendekati rel kereta api," ungkap Kanit Reskrim Polsekta Medan Barat, Iptu Said Husein, Rabu (19/7/2017) malam.

Semula, warga mengira korban hendak beristirahat. Karena, kata Said, saat turun dari motor, korban seolah ingin mencari tempat duduk.

"Ketika berjalan beberapa langkah, korban roboh. Warga yang ada di lokasi lantas berlari dan mengecek kondisi korban," kata Said.

Karena khawatir, masyarakat menggotong tubuh warga Jl Amal Luhur, Lingkungan VIII No 85, Kelurahan Dwikora, Kecamatan Helvetia ini ke pos perlintasan kereta api di Jl Gaharu.

Berita Rekomendasi

Sesampainya di sana, warga berusaha menyadarkan korban dengan cara memukul-mukul perlahan bahu korban.

"Warga langsung menghubungi kami. Ketika kami tiba di lokasi, kami bawa korban ke rumah sakit terdekat," kata Said.

Sesampainya di rumah sakit, korban sudah dinyatakan meninggal dunia.

Diduga, korban tewas karena kelelahan saat bekerja.

"Tidak ada kami temukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Sekarang ini, jenazahnya sudah dibawa oleh pihak keluarga," ungkap Said.(Ray/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas