Detik-detik 2 Wanita Terjun dari Apartemen di Bandung, Warga Sempat Membujuk tapi Akhirnya Histeris
Reza menjelaskan, kedua orang perempuan tersebut melompat dalam waktu berbeda meski jedanya tidak terlalu lama.
Editor: Wahid Nurdin
TRIBUNNEWS.COM - Aksi bunuh diri penghuni apartemen di Bandung membuat geger warganet.
Dikutip Kompas.com, dua wanita tersebut tewas setelah melompat dari apartemen Gateway di Jalan Ahmadyani, Kota Bandung, Senin (24/7/2017) sore.
Informasi yang diperoleh Tribunnews.com, dua orang tersebut berinisial EP dan ESP yang merupakan kakak beradik.
Keduanya berasal dari Makassar, Sulawesi Selatan yang sudah tinggal di Apartemen Gateway selama 2 tahun.
Reza Setiawan, salah satu juru parkir di Apartemen Gateway mengatakan, aksi yang diduga sebagai bunuh diri ini berlangsung sekitar pukul 17.30 WIB.
"Kalau tidak salah tadi lompat dari lantai 7," ujar Reza kepada Kompas.com di tempat kejadian, Senin sore.
Reza menjelaskan, kedua orang perempuan tersebut melompat dalam waktu berbeda meski jedanya tidak terlalu lama.
"Setelah yang pertama lompat, sekitar lima menit kemudian yang satu lagi lompat," ungkapnya.
Sebelum melompat dari balkon apartemen, lanjut Reza, kedua korban sempat diminta untuk mengurungkan niatnya oleh orang-orang di lapangan parkiran bawah, termasuk beberapa petugas sekuriti.
"Sudah diperingatkan jangan loncat, eh malah loncat," tandasnya.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian terait kasus dugaan bunuh diri itu.
Sementara itu, video detik-detik dua wanita bunuh diri tersebut sudah tersebar di media sosial, seperti YouTube.
Seperti yang diunggah pengguna akun YouTube Sahabat Abdi Negara.
Video tersebut diambil dari lantai kamar apartemen yang berdekatan apartemen dua wanita tersebut.