Ketatnya Pengawalan Pemindahan 10 Napi Lapas Kerobokan ke Nusakambangan
Seratusan personel polisi ikut dalam penjagaan 10 orang narapidana yang dipindahkan dari Lapas Kelas II A Kerobokan Denpasar ke Lapas Nusakambangan.
Penulis: I Made Ardhiangga
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribun Bali, I Made Ardhiangga
TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Seratusan personel polisi dari berbagai satuan, ikut dalam penjagaan 10 orang narapidana yang dipindahkan dari Lapas Kelas II A Kerobokan Denpasar ke Lapas Nusakambangan.
Personel bersenjata lengkap dari Brimobda Polda Bali, Direktorat Sabhara, Direktorat Kriminal Khusus Polda Bali, Anggota Polres Badung dan Polres Bangli.
Wadir Ditreskrimsus Polda Bali, AKBP Ruddy Setiawan menyatakan, untuk total pengamanan di Lapas Kerobokan ada seratusan personel yang melibatkan beberapa satuan.
Sedangkauntuk pengawalan menuju ke Lapas Nusakambangan Cilacap, pengawalan total ada 36 anggota. Di antaranya, dari brimob 16 orang, Sabhara 12 orang, dari Kanwil satu orang dan Lapas kerobokan satu kemudian, anggota PJR dan ada dua orang pengemudi pengamanan dan barang bukti.
Baca: Pagi-pagi 10 Napi Lapas Kerobokan Akhirnya Dibawa Ke Nusakambangan
"Total keseluruhan 100-an personel. Kalau yang mengawal sekitar 36 personel," kata dia, Jumat (25/8/2017).
Ruddy menyebut, narapidana yang dipindahkan ini adalah napi dengan ancaman pidana di atas lima tahun.
Pengawalan mobil tahanan ini terbilang super ketat. Pertama mobil tahanan, akan dikawal oleh personel Lalu lintas PJR.
Di belakang mobil PJR, ada mobil Brimob kemudian di belakangnya lagi dari Sabhara. Setelah mobil personel Sabhara, barulah mobil tahanan.
"Nanti di belakang mobil tahanan, akan dikawal lagi oleh mobil personel Sabhara, yang di belakangnya ditopang oleh mobil Brimob dan ditutup oleh personel PJR.
"Tahanan semua diborgol. Dan tersekat pintu tahanan. Di dalam mobil tahanan ada driver dua orang pengamanan barang bukti. Dan di belakangnya, ada dua personel Sabhara yang mengawasi para napi selama perjalanan," jelasnya.
Para narapidana ini berangkat dari Lapas Kerobokan sekitar pukul 05.40 Wita. (ang)