Sang Istri Tengah Berada di Inggris Saat Beredar Kabar Wali Kota Batu Ditangkap KPK
Keberadaan Dewanti di Liverpool, Inggris dibuktikan dengan postingan beberapa fotonya bersama Ganis di Inggris.
Editor: Malvyandie Haryadi
![Sang Istri Tengah Berada di Inggris Saat Beredar Kabar Wali Kota Batu Ditangkap KPK](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/rumpoko_20170916_192106.jpg)
TRIBUNNEWS.COM, BATU - Istri Eddy Rumpoko, Dewanti Rumpoko saat ini sedang berada di Liverpool, Inggris saat kabar bahwa suaminya yang jabat Wali Kota Batu ditangkap KPK.
Dewanti ke Liverpool bersama putrinya Ganis Rumpoko yang akan melanjutkan kuliah di sana.
Baca: Wali Kota Batu Eddy Rumpoko Kena OTT KPK, Polres Batu: Kami Tak Dilibatkan
Keberadaan Dewanti di Liverpool, Inggris dibuktikan dengan postingan beberapa fotonya bersama Ganis di Inggris.
Dalam album 19 foto itu Dewanti menuliskan "Alhamdulillah cuaca hari ini cerah ceriaaa.... tampak dari dalam udara pasti hangat. Di luar ternyata angin sgt kencang berhembus.... jadi teteeeppp hrs memakai baju yg tebal. Mau ambil laundy dan cari makan siang dan malam.... trs balik aja kemulan krn td pagi suasana agak berat utk urusan administrasi tmpt tinggal. Alhamdulillah.... akhirnya beres dan kita bisa makan dg nikmat biar bisa lanjut mengistirahatkan raga yg sdh agak manja minta rehat yg agak lama.... salam sehat dari Liverpool.
Postingan itu diposting 17 jam yang lalu.
Dewanti saat juga sempat memposting foto tomat yang bergelantungan
Dalam foto itu Dewanti menuliskan "Mau dibuat sarapan kok emaaannn....
#tomatliverpool — di Pullman Liverpool".
Meskipun begitu TribunJatim.com belum tahu apakah Dewanti telah mengetahui kabar suaminya yang ditangkap KPK.
Eddy sendiri kabarnya ditangkap KPK pada Sabtu (16/9/2017) karena kasus dugaan suap.
Tapi sampai saat ini TribunJatim.com masih belum bisa memperoleh konfirmasi resmi dari KPK maupun dari pihak berwenang lainnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.