Ratusan Calon Penumpang Kapal KMP Labuhanhaji Batal Berlayar ke Pulau Simeulue
Seratusan calon penumpang KMP Labuhanhaji yang akan bertolak ke Pulau Simeulue, tertahan di pelabuhan di wilayah itu sejak beberapa hari terakhir
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Serambi Indonesia, Sari Muliyasno
TRIBUNNEWS.COM, SINABANG - Seratusan calon penumpang KMP Labuhanhaji yang akan bertolak ke Pulau Simeulue, tertahan di pelabuhan di wilayah itu sejak beberapa hari terakhir.
Kadis Perhubungan Simeulue Narmidin, kepada Serambi, Senin (18/9/2017) mengatakan, tertahannya ratusan penumpang itu akibat kerusakan pada mesin kapal, sehingga tak bisa berlayar dan harus dilakukan perbaikan.
"Jumlah calon penumpang diperkirakan mencapai 250 orang dan itu akan terus bertambah jika tidak ada pelayaran ke Simeulue. Pemkab Simeulue terus melakukan komunikasi dengan pihak ASDP lintasan Sinabang-Labuhanhaji, untuk mengatasi persoalan ini," tandas Narmidin.
Untuk menanggulangi warga Simeulue yang tertahan di pelabuhan penyeberangan, Pemkab Simeulue telah meminta bantuan kepada Pemkab Aceh Selatan.
Baca: Jasad Supriyanto Korban Kedua Terkaman Buaya Ditemukan saat Para Pawang Tinggalkan Lokasi
"Sudah ada komunikasi antara Pak Bupati Simeulue dengan Pak Bupati Aceh Selatan, untuk membantu saudara-saudara kita yang berada di Pelabuhan Labuhanhaji," katanya.
Sementara itu, sesuai hasil komunikasinya dengan pihak ASDP di lintasan itu, hari ini diupayakan akan diberangkatkan kapal KMP Teluk Sinabang ke Labuhanhaji, untuk menggantikan KMP Labuhanhaji.