Begini Hasil Visum Bocah Perempuan yang Diculik Ojek
Korban bahkan sempat membagi-bagikan permennya ke seluruh orang yang berkunjung ke rumahnya.
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribunmanado.co.id Alexander Pattyranie
TRIBUNNEWS.COM, MANADO - Sehari setelah alami peristiwa tak terduga, bocah perempuan inisial CZT (6) tampak riang bersama kedua orangtuanya di kediaman mereka, Perumahan Wenwin, Desa Sea, Pineleng, Minahasa, Sulawesi Utara, Selasa (28/11/2017).
Dari amatan Tribunmanado.co.id, CZT yang saat itu mengenakan kaos biru berpadu celana panjang abu-abu, tersenyum lebar riang gembira mendapat kunjungan banyak teman sebayanya.
Ia seakan tak melewati masa-masa penculikan yang telah terjadi.
CZT bahkan sempat membagi-bagikan permennya ke seluruh orang yang berkunjung ke rumahnya.
Dari pengakukan ayahnya, Christopher Tawera (36), sudah melihat hasil visum putrinya.
"Dari hasil visum, tak berat. Hanya dipegang-pegang doang," ujar Christopher.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.