Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

KPA Nagan Raya Bantah Isu Pemukulan terhadap Mualem

KPA Nagan Raya didampingi massa dalam jumlah besar dengan tegas membantah isu yang mengatakan anggota KPA Nagan Raya memukul Ketua DPP Partai Aceh ini

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in KPA Nagan Raya Bantah Isu Pemukulan terhadap Mualem
SERAMBINEWS.COM/DEDI ISKANDAR
Para anggota KPA Nagan Raya membantah isu pemukulan terhadap Ketua DPP Partai Aceh yang menyebabkan Mualem terluka 

Laporan Wartawan Serambi Indonesia Dedi Iskandar

TRIBUNNEWS.COM, ACEH - Wakil Ketua Panglima Wilayah Komite Peralihan Aceh (KPA) Nagan Raya, TR Ansari Ali membantah isu pemukulan Ketua DPP Partai Aceh, Muzakir Manaf, Minggu (7/1/2018).

Dalam keterangan yang disampaikan secara khusus kepada Serambinews.com, Senin (8/1/2018) malam berlangsung di Taufik Kopi Meulaboh, KPA Nagan Raya didampingi massa dalam jumlah besar dengan tegas membantah isu yang mengatakan anggota KPA Nagan Raya memukul Ketua DPP Partai Aceh yang menyebabkan Mualem terluka.

"Kami mengecam pemberitaan tersebut karena tidak benar (tak ada pemukulan), karena ini masalah internal keluarga dan tak ada sangkut paut dengan pihak lain," tegas Ansari Ali.

Baca: Warga Nagan Raya Peringati 13 Tahun Tsunami Aceh

Ia menegaskan, keterangan yang dijelaskan ini guna meluruskan isu yang selama ini beredar luas melalui media massa.

"Adanya pemberitaan sepihak tersebut sangat membuat kami tak nyaman," katanya. (*)

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas