Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mega Jadi Pengedar Sabu karena Stres Setelah Diceraikan Suaminya

Lantaran frustasi menghadapi hidup, perempuan yang tinggal di Jalan Medan-Binjai KM 9, Gang Pria Laut ini nekat menjadi pengedar sabu.

Penulis: Array Anarcho
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Mega Jadi Pengedar Sabu karena Stres Setelah Diceraikan Suaminya
Tribun Medan/Array A Argus
Mega Anan (baju cokelat), janda beranak satu yang nekat mengedarkan sabu lantaran frustasi ditinggal suaminya. Saat ini, tersangka diamankan di Polsek Sunggal. TRIBUN MEDAN/ARRAY A ARGUS 

Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Mega Anan sudah setahun lebih bercerai dengan suaminya. Sejak berpisah, perempuan berusia 47 tahun ini harus menghidupi seorang anaknya.

Lantaran frustasi menghadapi hidup, perempuan yang tinggal di Jalan Medan-Binjai KM 9, Gang Pria Laut, Lingkungan I, Kelurahan Lalang, Sunggal nekat menjadi pengedar sabu.

Bahkan, Mega sudah lama mengkonsumsi serbuk kristal tersebut.

"Dari tangan MA ini, kami menyita empat paket sabu-sabu. Berdasarkan pemeriksaan, ia pengguna sekaligus pengedar," kata Kanit Reskrim Polsek Sunggal, Iptu Budiman, Jumat (19/1/2018).

Baca: Auditor BPK Pegawai Jasa Marga Karaoke Ditemani 13 Perempuan Pemandu Lagu

Budiman mengatakan, wilayah tempat tinggal Mega adalah basis peredaran narkoba.

Berita Rekomendasi

Pada Kamis (18/1/2018) petang kemarin, Polsek Sunggal bersama unsur Muspika menggerebek lapak-lapak penjualan narkoba.

Selain menangkap Mega, petugas juga mengamankan tiga orang pria. Mereka adalah Zulkifli Sinaga alias Sangkot (34). Dari tangannya, disita dua gram sabu.

Kemudian, Baktiar Munte alias Tege (45). Dari tangannya, disita alat isap berupa kaca pirex yang didalamnya terdapat sisa sabu.

Baca: Cerita Idrus Diusir dari Kantor Kementerian yang Dia Pimpin Sekarang Hanya karena Pakai Sandal Jepit

Lalu, Dodi Iskandar alias Wak Yu (38). Barang bukti yang ditemukan dua plastik sabu, dan alat isap.

Dalam penggerebekan itu, petugas menyita satu ball ganja seberat 1 kilogram.

Polisi juga menghancurkan bedeng-bedeng kecil yang dijadikan lapak menggunakan sabu. (Ray/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas