Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kronologi Suliyono Ngamuk di Gereja Hingga Dua Kali Ditembak Polisi di Bagian Kaki

Hal itu tersebut disampaikan oleh Kapolres Sleman, Muhammad Firman Lukmanul Hakim saat di lokasi kejadian.

Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Kronologi Suliyono Ngamuk di Gereja Hingga Dua Kali Ditembak Polisi di Bagian Kaki
TRIBUN JOGJA/IST
Capture dari rekaman video amatir ketika seorang pria bersenjata pedang mengamuk di Gereja St Lidwina Sleman, Minggu (11/2/2018). 

Tribun Jogja/Tantowi Alwi

TRIBUNNEWS.COM, SLEMAN - Gereja St Lidwina, Bedog, Sleman, Yogyakarta diserang oleh seorang pria bersenjata tajam, Minggu (11/2/2018) sekitar pukul 07.30 WIB.

Pelaku penyerangan diketahui bernama Suliyono, pria asal Banyuwangi, Jawa Timur.

Penyerangan pemuda yang menghunuskan pedang di gereja St Lidwina Minggu (11/2/2018) pada pukul 07.30 WIB menghebohkan.
Penyerangan pemuda yang menghunuskan pedang di gereja St Lidwina Minggu (11/2/2018) pada pukul 07.30 WIB menghebohkan. (Twitter)

Hal itu tersebut disampaikan oleh Kapolres Sleman, Muhammad Firman Lukmanul Hakim saat di lokasi kejadian.

"Identitas pelaku namanya Suliyono, asal Banyuwangi, Jawa Timur," kata Kapolres Sleman kepada awak media.

Ditambahkannya, untuk umur dan status pelaku masih dalam penyelidikan.

"Masih dalam penyelidikan, pelaku masih pemuda, nanti kita sampaikan informasi terbarunya," terangnya.

Berita Rekomendasi

Diberitakan sebelumnya, Gereja Santo Lidwina, Bedog, Trihanggo, Sleman, Yogyakarta diserang oleh seorang pelaku, Minggu (11/2/2018) sekitar pukul 07.30 WIB.

Para jemaah yang sedang menghadiri misa terluka, begitu pula dengan Pastor Prier, yang sedang memimpin misa.

AKBP Muhammad Lukmanul Hakim, Kapolres Sleman saat diwawancarai di lokasi kejadian membenarkan peristiwa tersebut.

"Iya betul ada kejadiannya, pelakunya satu orang," kata AKBP Muhammad Lukmanul Hakim.

Kronologinya pelaku datang dan langsung menyerang jemaat yang berada di belakang.

Kemudian pelaku berlari dan menyerang di bagian altar Gereja, termasuk Pastor Prier.

Sejumlah anggota kepolisian melakukan olah tempat kejadian perkara penyerangan di Gereja St Lidwina, Bedog, Sleman, Minggu (11/2/2018). Seorang yang belum diketahui identitasnya menyerang umat Katolik yang sedang beribadah hingga melukai beberapa orang.
Sejumlah anggota kepolisian melakukan olah tempat kejadian perkara penyerangan di Gereja St Lidwina, Bedog, Sleman, Minggu (11/2/2018). TRIBUNJOGJA.COM / Bramasto Adhy)

Kemudian, pelaku berhasil dilumpuhkan dengan dua timah panas oleh aparat kepolisian yang berjaga.

"Ditembak di bagian kaki, saat ini pelaku masih hidup," terangnya.

Dikatakannya, terdapat lima korban akibat penyerangan tersebut, empat dari jemaat dan satu dari anggota kepolisian.

Saat ini para korban dan pelaku sudah berada di Rumah Sakit. (*)

Berita ini sudah tayang di Tribun Jogja dengan judul Kronologi Singkat Suliyono Ngamuk Pakai Pedang di Gereja

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas