Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Siapa Hamzah Mamba? Ini Rekam Jejak Bos Abu Tours, Dari Penjual Es Keliling Jadi Agen Umrah

Hamzah Mamba alias Abu Hamzah harus merasakan hidup di balik jeruji besi setelah polisi menetapkannya sebagai tersangka dugaan penipuan jemaah umrah.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Siapa Hamzah Mamba? Ini Rekam Jejak Bos Abu Tours, Dari Penjual Es Keliling Jadi Agen Umrah
kolase/instagram
Hamzah Mamba alias Abu Hamzah harus merasakan hidup di balik jeruji besi setelah polisi menetapkannya sebagai tersangka dugaan penipuan jemaah umrah. 

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Hamzah Mamba alias Abu Hamzah harus merasakan hidup di balik jeruji besi setelah polisi menetapkannya sebagai tersangka dugaan penipuan jemaah umrah.

Hamzah tak bisa memenuhi kewajibannya memberangkatkan sekitar 86 ribu jemaah yang memercayakan uang pada Abu Tours miliknya.

Kepolisian daerah Sulawesi Selatan (Polda Sulsel) langsung menahan bos , usai menetapkannya sebagai tersangka Jumat (23/3/2018).

Ia ditetapkan sebagai tersangka penipuan bisnis umrah oleh tim Subdut Fismondev Ditreskrimaus Polda SulseL

Sebelum ditetapkan jadi tersangka, puluhan ribu jemaah travel umroh Abu Tours gundah gulana.

Hal ini disebabkan dikeluarkannya maklumat perihal syarat agar jamaah bisa berangkat ke tanah suci.

Maklumat ini dibacakan langsung CEO sekaligus pendiri Abu Tours & tavel Muhammad Hamzah Mamba alias Abu Hamzah.

Berita Rekomendasi

Baca: Fantastis! 86 Ribu Jemaah Umrah Gagal Diberangkatkan, Polisi Abu Tours Gelapkan Uang Sebanyak Ini

Ada 3 poin yang menjadi syarat bagi jamaah/agenagar bisa berangkat yakni:

1. Menambah biaya paket Rp 6 juta dan mengajak 2 jamaah baru dengan harga paket Rp 21 juta.

2. Menambah biaya paket Rp 10 juta dan mengajak 1 jamaah baru dengan harga paket Rp 21 juta.

3. Jika jamaah/agen yang telah mendaftar dan tak mengajak jamaah baru maka wajib membayar paket Rp 15 juta dan berhak mendapatkan bonus voucher umrah 3 lembar dengan nilai per voucher Rp 5 juta.

Berbagai komentar pun berdatangan dari calon jamaahnya.

Mereka sebagian besar adalah jemaah yang mengambil paket promo dan sudah tertunda keberangkatannya hampir setahun.

Kekesalan jamaah Abu Tour ini diungkapkan di akun media sosial khusunya di akun-akun resmi Abu Tours.

Tak sedikit yang meminta Abu Tours untuk mengembalikan uang mereka.

Ada pula yang mengumpat dan menyumpahi Hamzah Mamba sebagai orang yang dianggap paling bertanggungjawab.

Lalu siap sebenarnya Abu Hamzah? Bagaimana rekam jejaknya memulai bisnis?

Baca: Perjalanan Bisnis Bos Abu Tours, Gaet Ribuan Jemaah Dari Ruko Kecil Hingga Jadi Tersangka Penipuan

Berikut Tribun Timur (Tribunnews.com Network) merangkum fakta-faktanya:

1. Jarang tampil di media

Baik sebelum maupun saat Abu Tour bermasalah Abu Hamzah sangat jarang muncul di muka publik, termasuk di media massa.

Abu Hamzah menjelaskan perihal sikapnya itu.

Ia menegaskan, selama ini fokus bekerja untuk memberangkatkan jamaah.

"Selama ini, bukan karena saya tidak mau tampil. Tapi saya fokus bekerja untuk memberangkatkan jamaah," tegas Abu

Hamzah saat konferensi pers di RM Lae-lae, Makassar, Jumat (9/2/2018).

2. Gaya Hidup
Walau tak suka tampil melalui media massa, namun Hamzah merupakan sosok yang aktif melalui media sosial.

Dia memiliki akun Instagram bernama @abuhamzah12, dimana followers-nya sebanyak 2 ribuan.

Dari akunnya, terlihat Hamzah adalah sosok yang kerap plesiran termasuk ke luar negeri.

Berikut foto-fotonya:

CEO Abutours, Hamzah Mamba dan istri. (DOK PRIBADI)
CEO Abutours, Hamzah Mamba dan istri. (DOK PRIBADI) ()
Hamzah mamba liburan ()
Hamzah mamba liburan () ()
Hamzah mamba di luar negeri ()
Hamzah mamba di luar negeri () ()

3. Bergaya Millenial

Pada September 2017 lalu Hamzah Mamba pernah diwawancara khusus oleh tribun Timur.

Saat diwawancara Tribun, dia berpenampilan laiknya ‘generasi’ millenial.

Mengenakan kaos biru donker, jins belel, dan sepatu kulit hitam.

Rambutnnya dipotong pendek, gundul sesentimeter.

Penampilan seperti ini memang menjadi ciri khasnya.

4. Sukses di usia muda
Hamzah Mamba tergoilong pengusaha yang sukses di usia muda.

Di usianya ditaksir belum genap 40 tahun ia sudah menjadikan Abu Tours menjadi salah satu travel yang diperhitungkan di Indonesia.

Tak hanya di bisnis travel, Hamza juga mengembangkan saya di bisnis kuliner dan media.

5. Sarjana hukum Islam
Hamza Mamba tercatat pernah mengenyam pendidikan di Teknik Mesin Universitas Negeri Makassar (UNM) angkatan 2001.

Namun hanya beberapa semester ia memilih tak melanjutkan pendidikanya di kampus pencetak guru itu.
beberapa tahun kemudian ia muncul dengan gelar Sarjana Hukum Islam (SHi).

Kabarnya ia mendapat gelar itu di Sekolah Tinggi Agama Islam YAPTI Jeneponto.\

6. Jualan Es keliling

Siap sangka sebelum menekuni bisnis travel profesi Hamzah adalah tukang es keliling di Jakarta.

"Waktu itu, saya berprofesi sebagai tukang es keliling di Jakarta. Singkat cerita, saya mendaftarlah disalah satu travel umrah dengan cara mencicil satu juta per bulan. Baru mengangsur sekitar sepuluh bulan, jualan es keliling saya sedikit tersendat karena saat itu musim hujan,"ceritanya.

Tidak ada pilihan lain, dirinya pasrah saja karena tidak bisa melanjutkan angsuran umrah. Uang yang terlanjur diangsurkanpun tidak bisa dikembalikan lagi.

"Dengan kekuasaan Allah, tiba - tiba saat saya lagi bekerja, orang travel menelpon. Dia menanyakan kenapa saya tidak ke bandara, sebab harusnya saya berangkat umrah. Pada saat itu, sekitar tiga jam lagi akan berangkat. Alhasil saya pun berangkat umrah. Disanalah saya memanjatkan doa, di tempat yang mustajab dan insyaAllah diijabah,"bebernya.

Setelah kembali ke Tanah Air, dirinya masih menjalankan aktivitas berjualan es teler keliling. Berbekal dengan pengalaman umrah, dirinya belajar bagaimana melayani jamaah saat berada di Tanah Suci.

"Singkat cerita, saya menjadi agen travel umrah. Akhirnya dari sinilah saya mendirikan travel,"pungkasnya.

7. Berawal di Cinere

Hamzah memulai bisnis dari nol sekitar 8 tahun lalu.

Ia memulai usaha travelnya di sebuah ruko kecil yang terletak di kawasan Cinere Depok Jawa Barat.

Sejak itu Abu Tours & Travel hadir mewarnai persaingan travel umroh yang mulai menjamur di Indonesia kala itu.

Abutours mulai memberangkatkan jamaah umrah pada tahun 2011. Awalnya, hanya 100 orang. Setahun kemudian meningkat menjadi 500.

Bahkan pada tahun 2013 sudah memberangkatkan 1.500 orang, dan naik 100 persen menjadi 3.000 orang pada tahun 2014.
Lonjakan signifikan terjadi pada tahun 2015, 7.000 orang.

Abutours seakan tak terbendung. Lewat agen hingga pelosok desa, Abutours terus panen jamaah. Pada tahun 2016, dilaporan memberangkatkan 14 ribu jamaah. Hingga bulan ke-7 2017 ini, travel ini sudah memberangkatkan 25 ribu lebih jamaah

Abutours didirikan oleh Hamzah Mamba. Usaha utama perusahaan ini adalah travel.

Namun belakangan perusahaan ini telah merambah sektor lain bahkan bisa dibilang sudah mnggurita. Dari media, pendidikan hingga kuliner.

Berikut adalah usaha-usaha bisnis abutours
1. Abu Tours and Travel

Kantor Abu Tours yang berada di persimpangan trafick light Jl Kakatua dan Jl Ratulangi Makassar (SALDY)

2. Al Haram Media Group (cetak, online, radio)
Al haram
Al haram ()

3. Alabaik Group (kafe& resto)

4. Silverhawk Alabaik Café

5. Alabaik Resto
Lobby cafe di makassar
Lobby cafe di makassar ()

6. Lobby Cafe & Resto
7. CHOPPER Eatery & Coffee

8.UBOX Foodcourt

9. Lembaga pendidikan Yayasan Pesantren Islam Al Ikram

10. Alika Printing

Alika Printing
Alika Printing ()

11. Almira Travel

12. Amanah Plus

Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas