'Uang' Mujiono Dihitung Jumlahnya Lebih 15.000 Lembar
Namun Polisi belum mengarah ke Ali, sosok yang disebut-sebut sebagai pemilik uang mainan itu.
Editor: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, TULUNGAGUNG - Penyidik Unit Tindak Pidana Khusus, Satreskrim Polres Tulungagung telah selesai menghitung uang mainan yang disita dari Mujiono (51), warga Desa Pulosari, Kecamatan Ngunut.
Namun Polisi belum mengarah ke Ali, sosok yang disebut-sebut sebagai pemilik uang mainan itu.
Kasat Reskrim Polres Tulungagung, AKP Mustijat Priyambodo mengatakan, dari hasil penghitungan ada lebih dari 3.900 lembar uang mainan yang menyerupai pecahan Rp 50.000.
Kemudian ada lebih dari 6.000 lembar uang mainan yang menyerupai pecahan Rp 100.000.
Baca: Mujiono Syok Sekaligus Malu Sekardus Uang yang Dibawa ke Bank Ternyata Palsu, Ngaku Korban Penipuan
“Selebihnya pecahan lain seperti Rp 20.000 sampai yang Rp 10.000 ada sekitar 2.000 lembar sampai 3.000 lembar,” terang Mustijat.
Selain uang mainan rupiah, ada pula lembaran uang mainan menyerupai dolar Amerika.
Ada pula lembaran buku yang sampulnya mirip dolar Amerika. Namun Mustijat mengaku lupa jumlah pastinya.
Demikian juga uang mainan tiruan Yuan Tiongkok, Mustijat lupa jumlah pastinya.
Mujiono sempat menyetorkan 'uang' yang diklaimnya berjumlah Rp 4,5 miliar ke BCA untuk melunasi kredit. Ia diduga menjadi korban penipuan. (David Yohanes)
Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Polisi Tulungagung Selesai Menghitung Uang Mainan Milik Mujiono, Sosok Ali Masih Jadi Misteri,
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.