Festival Cross Border Sanggau 2018 Meriah dengan Kehadiran Fitri Carlina
Katalisnya aksi panggung top dari artis dangdut Fitri Carlina, Selasa (3/4). Dijamin pengunjung akan puas diajak bergoyang dengan diiringi lagu-lagu
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, SANGGAU – Penyelenggaraan Festival Cross Border Sanggau 2018 Kalimantan Barat semakin meriah. Katalisnya aksi panggung top dari artis dangdut Fitri Carlina, Selasa (3/4). Dijamin pengunjung akan puas diajak bergoyang dengan diiringi lagu-lagu hits miliknya.
Rangkaian Festival Cross Border ini yang dikolaborasikan dengan HUT Kabupaten Sanggau ke-402 semakin berwarna dengan aksi Fitri Carlina. Show-nya bisa dinikmati di Sabang Merah, Jalan Semboja, Bunut, Kapuas, Sanggau, Kalimantan Barat, pada Selasa (3/4). “Ini show yang spesial. Saya pun siap memberikan penampilan terbaik,” ungkap Fitri Carlina.
Energi Fitri Carlina akan diberikan bagi publik Sanggau melalui hits-hits yang dibawakannya. Apalagi, artis kelahiran 29 Mei 1987 ini memang memiliki banyak single hits. Sangat produktif menelorkan banyak karya, lagu ABG Tua yang dibawakannya pun nge-hits pada 2014. Selang setahun berikutnya giliran lagu Gantengnya Pacarku yang meledak di pasaran.
Nama Fitri Carlina pun semakin melambung di industri musik tanah air. Karyanya terus mengalir. Pada 2016, lagu Musim Hujan Musim Kawin pun rilis ke pasaran. Sebelum akhirnya lagu Lungset Makk naik daun di 2017. Menariknya lagi, lagu Lungset Makk ini menggunakan lirik Banyuwangi yang kental. Efek minat besarnya pada kearifan lokal, gelar Duta Pariwisata Banyuwangi pun disematkan.
“Kearifan lokal di daerah manapun harus dilestarikan. Sebab, ini menjadi identitas. Pariwisata Indonesia ini juga menjadi leading sector. Siapapun harus mendukungnya. Yang jelas, saya akan berikan kejutan bagi pengunjung di Sanggau. Makanya, jangan sampai terlewatkan,” terang pemilik nama lengkap Fitri Dian Puspita tersebut.
Menjaga kearifan lokal, beragam hiburan pun sudah disiapkan. Menggunakan tema 'Parade Seni dan Tradisi Sanggau', perayaan ini ditandai dengan opening ceremony pada Selasa (3/4). Kegembiraan pun dilanjutkan dengan Karnaval Budaya, Makan Berami, Pameran Pembangunan, Festival Kuliner, hingga beragam hiburan rakyat.
Selang sehari berikutnya, beragam Festival Olahraga Tradisional disajikan. Digelar dengan durasi waktu panjang 4-8 April, wisatawan juga akan diajak menikmati beragam invitasi olahraga tradisional. Eventnya terdiri dari Lomba Sumpit, Galah Hadang, Terompah Panjang, hingga Sampan Ulang Uli. Deputi Bidang Pemasaran I Kemenpar I Gde Pitana mengatakan, magnet Fitri Carlina kuat.
“Musik dangdut sangat digemari di sana. Nama Fitri Carlina juga sangat familiar. Kami jelas berharap kolaborasi ini bisa menarik minat wisatawan, khususnya yang dari Malaysia di perbatasan. Apalagi ada banyak event di sini,” tutur Pitana didampingi Asisten Deputi Pemasaran I Regional II Sumarni dan Kepala Bidang Pemasaran Area III-Asdep Pengembangan Pemasaran I Regional 2 Sapto Haryono.
Memberi porsi lebih bagi perayaan HUT Kabupaten Sanggau ke-402, Lomba Lagu Mars Kota Sanggau pun digulirkan full 5-6 April. Event ini juga akan dikolaborasikan dengan Lomba Menulis. Lalu, Fun Walk Yamaha, Lomba Mancing Mania, hingga closing ceremony perayaan HUT Kabupaten Sanggau pun diberikan pada 7 April.
“Penyelenggaraan event festival ini semakin padat. Ini sangat bagus karena semua ditampilkan serba meriah. Komposisi ini pun semakin lengkap dengan adanya Fitri Carlina yang show di situ. Nuansanya jelas akan sangat berbeda dengan lagu-lagunya yang terkenal,” kata Pitana lagi.
Menteri Pariwisata, Arief Yahya mengungkapkan, publik figur tetap diperlukan dalam sebuah event. Tujuannya untuk menarik perhatian. Namun, upaya promosi lebih intensif melalui media sosial juga jangan sampai terlewatkan.
“Melibatkan seorang artis sangat bagus. Tapi, penyelenggara harus tetap update mengabarkan berbagai hal melalui media sosial. Biar saling melengkapi dan hasilnya pasti akan lebih bagus,” pungkas Arief Yahya
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.