Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kabid Humas Polda Jatim: Masa Jembatan Widang Tak Kuat Menahan Beban Tiga Dump Truk?

Polda Jatim merasa prihatin atas peristiwa putus dan ambruknya jembatan Babat-Widang yang menelan dua korban jiwa.

Penulis: Fatkul Alamy
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Kabid Humas Polda Jatim: Masa Jembatan Widang Tak Kuat Menahan Beban Tiga Dump Truk?
Surya/Hanif Manshuri
Sepeda motor berhasil dievakuasi, pengemudinya terlepas dan masih dalam pencarian, Selasa (17/4/2018). SURYA/HANIF MANSHURI 

Laporan Wartawan Surya, Fatkul Alamy

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Polda Jatim merasa prihatin atas peristiwa putus dan ambruknya jembatan Babat-Widang yang menelan dua korban jiwa.

Polisi akan menyelidiki peristiwa yang terjadi Selasa (17/4/2018) siang ini.

Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera menjelaskan, polisi sudah pasti menyelidiki peristiwa ambruknya jembatan itu.

Barung menuturkan, nanti polisi akan mempertanyakan mengapa jembatan yang menjadi jalur utama di Pantura itu sampai putus dan ambruk sehingga mengakibatkan ada korban jiwa.

Dua Truk Terjebur di Sungai, jembatan Widang-Tuban Ambruk.
Dua Truk Terjebur di Sungai, jembatan Widang-Tuban Ambruk. (Istimewa)

Baca: BREAKING NEWS: Jembatan Widang Tuban Ambruk, Dua Truk Terjun ke Sungai

"Padahal hanya dilalui tiga dump truk yang ada di jembatan itu, masa tak kuat menahan beban tiga dump truk," kata Barung di Mapolda Jatim, Selasa (17/4/2018).

Berita Rekomendasi

Baca: Lagu Sang Penggoda, Maia Estianty: Saya Enggak Suka Bahas Yang Dulu-Dulu

Selain itu, polisi juga akan mencari tahu bagaimana konstruksi dan kondisi jembatan.

Apakah saat dikerjakan tak sesuai dengan aturan konstruksi yang sesuai atau ada hal lain.

"Itu nanti, saat ini polisi masih fokus ke proses evakuasi dan menolong korban di lokasi kejadian," kata Barung.

Jembatan Widang, Tuban, ambrol, Selasa (17/4/2018).
Jembatan Widang, Tuban, ambrol, Selasa (17/4/2018). (Facebook)

Baca: Suryati Pingsan Usai Melahirkan Sendirian, saat Tersadar Bayinya Sudah Tak Bernyawa

Lantaran jembatan itu merupakan akses utama di Pantura, kata Barung, polisi sudah membuat rencana rekayasa lalu lintas di sana.

Untuk sementara, lalu lintas dialihkan lewat jalur Bojonegoro.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas