Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Zelo Alkantara Ditemukan Mengapung, Berjarak 40 Meter dari Lokasi Awal Tenggelam

Zelo Alkantara ditemukan oleh warga bernama Edy dan Ir yang saat itu memang menunggu di tepian sungai sejak malam hingga pagi

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Zelo Alkantara Ditemukan Mengapung, Berjarak 40 Meter dari Lokasi Awal Tenggelam
Grid.ID
Ilustrasi tenggelam 

Laporan Tribun Sumsel Farlin Addian


TRIBUNNEWS.COM, MURATARA-
  Jasad Zelo Alkantara (5) seorang bocah yang tenggelam di sungai Rawas di Desa Kertasari, Kecamatan Rupit, Kabupaten Muratara,  Kamis (06/09) kemarin ditemukan mengapung.

Diketahui Zelo tenggelam di sungai Rawas saat ingin mandi bersama dua orang temannya.

Namun saat nyebur ke sungai tubuh bocah tersebut tidak muncul lagi, sehingga temannya pulang dan dua jam kemudian baru memberitahui orangtua temannya itu.

Sehingga setelah pencarian akhirnya jasad bocah tersebut ditemukan oleh warga setempat pada Jumat pagi sekitar pukul 05.30 Wib dalam posisi mengapung tanpa mengenakan pakaian,

Kemudian petugas dari Tagana dan BPBD langsung mengevakuasi jenazah bocah tersebut menggunakan speedboat dan dibawa kerumah duka.

Tangisan histerispun tak terbendung setelah jenazah bocah tersebut tiba dirumah duka karena orangtua dan sanak saudara keluarga pun sudah menunggu di rumahnya setelah mendengar berita jasad Zelo ditemukan.

Baca: Bocah Berusia Empat Tahun Tenggelam, Diduga Terseret Arus Sungai Rawas

Berita Rekomendasi

Kepala Desa Kertasari Sundoyo, mengatakan bahwa Zelo Alkantara ditemukan oleh warga bernama Edy dan Ir yang saat itu memang menunggu di tepian sungai sejak malam hingga pagi.

"Lokasi ditemukannya tidak jauh dari tempat kejadian hanya bergeser sejauh 40 meter saja, dalam keadaan sudah mengapung," kata Sundoyo.

Kemudian, jenazah bocah tersebut langsung dievaluasi dan dibawa kerumah duka supaya bisa secepatnya dikebumikan.

Kapolres Musi Rawas, AKBP Bayu Dewantoro melalui Kapolsek Karang Dapo, Iptu Yani Iskandar membenarkan bahwa Zelo Alkantara korban tenggelam siang Kamis (6/9) sudah diketemukan oleh warga kurang lebih pukul 05.30 Wib pagi.

"Jenazah bocah korban tenggelam di sungai Rawas sudah ditemukan Jumat pagi oleh warga, setelah dievakuasi langsung dibawa kerumah duka untuk dimakamkan," katanya.

Sumber: Tribun Sumsel
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas