Warga Temukan Mayat Bayi Terbungkus di Padangsambian Denpasar
Kondisi bayi yang ditemukan warga itu dilihat tertanam namun tidak seluruhnya.
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribun Bali Busrah Ardans
TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Sesosok mayat bayi (orok) ditemukan meninggal dunia di Perumahan Tahap IV Banjar Gunung Sari, Padangsambian, Denpasar Barat, Kamis (13/9/2018) pagi tadi.
Penemuan ini viral di media sosial.
Seperti tampak dalam video singkat tersebut, warga dan petugas kepolisian tengah mengevakuasi orok tersebut.
Kapolsek Denpasar Barat Kompol Adnan Pandibu tidak membantah temuan itu.
Keadaan bayi tersebut ditemukan sudah meninggal dunia dengan kondisi terbungkus.
"Iya benar, sekitar satu jam yang lalu (pukul 10.00 WITA). Kondisi bayi dalam keadaan tidak bernyawa dan dibungkus serta ditanam di sekitar lokasi penemuan," kata dia.
Ia juga menyebut kondisi bayi yang ditemukan warga itu dilihat tertanam namun tidak seluruhnya.
Baca: Mayat Bayi Terbungkus Kantong Plastik Ditemukan di Toilet Masjid
"Bayinya ditanam, tapi cuma sebagian saja tertanam jadi kelihatan sama warga," sebutnya.
Dari informasi tersebut Polisi telah mengamankan lokasi dan membawa jenazah ke RSUP Sanglah untuk penyidikan lebih lanjut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.