Dua Sandera Abu Sayyaf Itu Telah Pulang ke Selayar
Dua warga Selayar, Sudarling dan Hamdan yang sempat disandera kelompok Abu Sayyaf di Filipina telah kembali di Kabupaten Kepulauan
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan TribunSelayar.com, Nurwahidah
TRIBUNNEWS.COM, BENTENG-Dua warga Selayar, Sudarling dan Hamdan yang sempat disandera kelompok Abu Sayyaf di Filipina telah kembali di Kabupaten Kepulauan Selayar, Kamis (20/9/2018).
Keduanya didampingi oleh keluarga bernama Jasman dan Desmiati serta dua orang staf dari Direktorat Perlindungan WNI & BHI Kemenlu Diah Fachriani dan Denny Kurniawan.
Kedatangan mereka disambut langsung oleh orangtua Sudarling, Jayyanti dan beberapa keluarga lainnya.
"Alhamdulillah sangat bahagia karena anak kedua saya telah kembali, Ini suatu keajaiban yang luar biasa," kata Jayanti.
Ia menambahkan bahwa, sangat berterima kasih kepada Bupati Selayar Muh Basli Ali.
"Insya Allah, besok pagi saya dan Sudarling akan pulang di Pulau Bembe, Desa Tanamalala, Kecamatan Pasimasunggu Selayar, dan akan menggelar syukuran," tuturnya.
Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul Disandera Kelompok Abu Sayyaf di Filipina, Dua Warga Selayar Akhirnya Pulang