Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kepala Sekolah Tampar Siswa Inklusi, Pihak SMKN 1 Surabaya Benarkan Insiden Tersebut dan Minta Maaf

Pihak SMKN 1 Surabaya membenarkan adanya tindak kekerasan yang dilakukan oleh kepala sekolah terhadap siswanya.

Penulis: Yulita Futty Hapsari
zoom-in Kepala Sekolah Tampar Siswa Inklusi, Pihak SMKN 1 Surabaya Benarkan Insiden Tersebut dan Minta Maaf
Surya
Tiga siswa SMKN 1 Surabaya, diduga menjadi korban kekerasan yang dilakukan oleh kepala sekolah pada Rabu (26/9/2018). 

TRIBUNNEWS.COM - Pihak SMKN 1 Surabaya membenarkan adanya tindak kekerasan yang dilakukan oleh kepala sekolah terhadap siswanya.

Dilansir Tribun Video dari Tribun Jatim, Wakil Kepala Sekolah SMKN 1 Surabaya Bidang Kesiswaan Asslamet mengatakan pemukulan terhadap siswa baru pertama kalinya terjadi, bahkan kepala sekolah sering mengingatkan untuk tidak memakai kekerasan.

"Kalau saya nyubit ya kadang pernah, tapi tidak sampai seperti ini. Saya yakin hal ini khilaf," ungkap Asslamet.

Atas nama pribadi dan mewakili sekolah, Asslamet meminta maaf atas kejadian ini.

Menurutnya sekolah selama ini hanya ingin menerapkan disiplin kasih sayang, bukan berdasarkan emosi seperti peristiwa hari ini.

SIMAK VIDEO DAN BERITA SELENGKAPNYA DI SINI>>>

BERITA REKOMENDASI
Sumber: Tribun Jatim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas