Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

KPAI akan Cari Aktor Orang Dewasa yang Berada di Balik Grup Gay Garut

Komisioner KPAI Bidang Hak Sipil dan Partisipasi Anak, Jasra Putra, menanggapi Isu grup gay Garut di Facebook yang terjadi di kalangan pelajar.

Editor: Sugiyarto
zoom-in KPAI akan Cari Aktor Orang Dewasa yang Berada di Balik Grup Gay Garut
SERAMBI/M ANSHAR/M ANSHAR
Massa dari berbagai organisasai masyarakat membakar boneka bertuliskan LGBT saat aksi menolak LGBT di depan Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, Jumat (2/2/2018). Mereka menyatakan mendukung aksi Kapolres Aceh Utara, AKBP Untung Sangaji dalam memberantas maksiat di Aceh. SERAMBI/M ANSHAR 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Hilda Rubiah

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Komisioner KPAI Bidang Hak Sipil dan Partisipasi Anak, Jasra Putra, menanggapi Isu grup gay Garut di Facebook yang terjadi di kalangan pelajar.

KPAI akan ikut berperan akan mendalami kasus isu tersebut mulai dari peninjauan, penyelidikan sampai pada penanganan.

Jasra mengaku akan terus mendalami kasus tersebut dan melakukan koordinasi dengan kepolisian terkait penyelidikan terhadap grup facebook tersebut.

"Kami dalami dulu, apakah ada aktor orang dewasa yang memengaruhi anak-anak ini sehingga mereka membuat group terbuka seperti dalam facebook tersebut," ujar Komisioner KPAI Bidang Hak Sipil dan Partisipasi Anak, Jasra Putra, saat dihubungi Tribun Jabar, Senin (8/10/2018).

Jasra menjelaskan pihaknya juga telah meminta kepada pihak pemerintah dalam hal ini Kominfo untuk memblokir grup tersebut, kecuali untuk alasan penyelidikan bagi kepolisian.

Selain kepada Kominfo, Jasra juga bergegas meminta pihak lainnya di antaranya kemensos, kemenkes dan kemendikbud untuk ikut mengambil peran terkait anak (pelaku) maupun korban jaringan tersebut sesuai dengan kewenangan masing-masing.

Berita Rekomendasi

"Katakanlah kemensos bisa melakukan pendampingan dan rehabilitasi korban anak agar kembali kepada fungsi-fungsi sosialnya secara normal," jelasnya.

Demikian begitu, KPAI terus menghimbau kepada para orang tua untuk melakukan peran berkomunikasi dengan baik kepada putra dan putrinya, untuk senantiasa tidak putus perhatian.

Jasra menjelaskan karena kelompok gay tersebut sesungguhnya banyak dibentuk dari perilaku lingkungannya.

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas