Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Indonesia Kembali Menjadi Tuan Rumah Penyelenggara Forum ISO 26000

Corporate Forum for Community Development (CFCD) kembali menggelar pertemuan dengan perwakilan dari 10 negara berkembang dan maju dari tiga Benua

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Indonesia Kembali Menjadi Tuan Rumah Penyelenggara Forum ISO 26000
ist
Pertemuan Corporate Forum for Community Development 

TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Corporate Forum for Community Development (CFCD) kembali menggelar pertemuan dengan perwakilan dari 10 negara berkembang dan maju dari tiga Benua di Pulau Dewata Bali. Hal itu dilakukan untuk memperoleh gambaran perkembangan dan masukan yang bermanfaat serta saling bertukar pengalaman dari negara-negara penyusun ISO 26000 SR, 

Dalam pertemuan yang digelar di Hotel The Stones Legian Bali pada 29-30 Oktober 2018, dengan mengusung tema "Towards World Sustainability in Excellence" atau menuju pembangunan dunia yang berkelanjutan turut hadir 10 negara peserta yaitu Amerika, Austria, Belanda, Bahrain, China, India, Italia, Jerman, Jepang serta tuan rumah Indonesia.

Dalam International Open Forum On ISO 26000 and CSR, untuk menghasilkan rumusan atau konsep terbaik bagi penerapan ISO 26000, juga turut hadir Chair of ISO 26000 Stakeholder Global Network Martin Neureiter serta sejumlah pembicara lainnya seperti diantaranya Vice chair of ISO 26000 stakeholder Global Network Suharman Noerman.

Dalam sambutannya Ketua Badan Standar Nasional (BSN) Prof. Bambang Prasetya merasa senang Indonesia dapat kembali menjadi tuan rumah penyelenggara forum ISO 26000 untuk kedua kalinya setelah tahun 2014 juga menjadi tuan rumah untuk kegiatan yang sama. semenjak digelar pertama pada tahun 2014 lalu.

Dengan digelarnya forum yang membahas mengenai Corporate Social Responsibility (CSR) atau tanggung jawab sosial dari berbagai perusahaan bagi kepentingan masyarakat secara umum, Ketua umum CFCD dr Sudarmanto berharap kedepannya dana CSR yang dikeluarkan oleh perusahaan dapat lebih tepat sasaran dan hasil pembangunan dari dana CSR membawa manfaat yang lebih besar bagi kepentingan masyarakat.

Pada International Open Forum on ISO 26000 and CSR yang digelar di Pulau Dewata Bali sejumlah pembicara lainnya juga turut hadir COO KPC Muhammad Rudy, Wakil ketua komisi 7 DPR RI Ridwan Hisyam serta sejumlah narasumber lainnya baik dari dalam maupun luar negeri.

Beberapa perwakilan dari perusahaan besar di tanah air dalam Open Forum On ISO 26000 and CSR juga turut hadir seperti diantaranya Semen Padang, Bukit Asam, Mifa Bersaudara, Lapindo Brantas, Semen Tonasa, PT Pamapersada Nusantara (PAMA) serta belasan perusahaan lainnya (Bayu Koosyadi).

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas