Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bidan Winda Disuntik Vitamin 50 Kali, Keluarga Gandeng Pengacara Senior Iwan Kusuma

Keluarga Bidan Winda menunjuk pengacara senior Iwan Kusuma untuk menghadapi kasus penyuntikan yang dilakukan oleh Dokter Yusrizal.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Bidan Winda Disuntik Vitamin 50 Kali, Keluarga Gandeng Pengacara Senior Iwan Kusuma
Tribun Batam/Wahib Wafa
Dokter Yusrizal Saputra saat menjalani proses rekonstruksi kasus pemberian suntikan sebanyak 50 kali kepada bidan Winda, Rabu (7/11/2018). TRIBUN BATAM/WAHIB WAFA 

TRIBUNNEWS.COM, TANJUNGPINANG - Orang tua bidan Winda, korban penganiayaan Dokter Yusrizal yang mendapatkan suntikan sebanyak 50 kali mengambil langkah tegas terkait kasus yang menimpa anaknya.

Bahkan, keluarga korban telah menunjuk pengacara senior, mantan ketua Peradi Tanjungpinang Iwan Kusuma.

"Kita sudah didampingi pengacara Pak Iwan Kusuma. Nanti jika ada keperluan terkait konfirmasi bisa langsung ke Pak Iwan," ujar Edy ayah korban saat dikonfirmasi, Kamis (7/11/2018).

Edy, orang tua bidan korban penganiayaan memastikan akan mengawal hingga tuntas kasus yang dialami oleh anak keduanya yang memiliki saudara kembar itu.

Ia mengatakan apa yang dirasakan oleh keluarganya hingga kini masih tak bisa dibayangkan.

Ia menyebutkan apa yang dilakukan oleh sang dokter harus dipertanggungjawabkan secara hukum.

Agar ke depannya tidak ada lagi permasalahan serupa dilakukan oleh para tenaga medis.

Berita Rekomendasi

Apa yang dialami oleh anaknya itu masih dianggap di luar dugaan.

"Tangan saya saja tak pernah melekat ke dia. Sedangkan itu dia yang ahlinya malah melakukan itu," katanya.

Baca: Bergaji Rp 50 Juta hingga Kerap Alami Turbulensi, Begini Kisah Pilot Cantik Athira Farina

Sebagai orang tua, Edy merasa sedih anaknya diperlakukan seperti itu.

"Perasaan saya melihat anak seperti itu tentunya bisa dirasakan orang lain jika keluarganya mengalami hal seperti yang saya rasakan. Sedih," kata Edy.

Baca: Suntik Vitamin 50 Kali kepada Seorang Bidan, Dokter Yusrizal Dibebastugaskan Sebagai ASN

Bahkan Edy menceritakan ketika mendengar kabar anaknya diperlakukan seperti yang dilakukan Dokter Yusrizal.

"Anak saya bercerita saat kejadian itu dia keluar dari rumah dengan kondisi sempoyongan. Bahkan dia jalan kaki hingga ke jalan raya depan SPBU itu," ujarnya.

Edy mengatakan, saat ini kondisi anaknya masih labil.

Halaman
12
Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas