Sebelum Jenazah Dufi Ditemukan, Warga Lihat Mobil Putih Terparkir di Dekat Kontrakan Pelaku di Bogor
Satu rumah kontrakan di wilayah Gunungputri, Kabupaten Bogor dikabarkan menjadi lokasi pembunuhan Abdullah Fithri Setiawan alias Dufi.
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Naufal Fauzy
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Satu rumah kontrakan di wilayah Gunungputri, Kabupaten Bogor dikabarkan menjadi lokasi pembunuhan Abdullah Fithri Setiawan alias Dufi.
Diketahui mayat ditemukan di dalam drum di daerah Klapanunggal, Kabupaten Bogor, Minggu (18/11/2018) lalu.
Pantauan TribunnewsBogor.com, Rabu (21/11/2018), rumah kontrakan tersebut tepatnya berlokasi di Kampung Bubulak, RT 03/04, Desa Bojongkulur, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor.
Baca: Pelaku Pembunuhan Mayat dalam Drum Ditangkap, Bawa Semua Barang Korban Juga Mobil Hilang di Stasiun
Lokasinya berada di Jalan Swadaya yang berjarak kurang dari 1 km dari Jalan Raya Bojongkulur.
Rumah kontrakan petak yang diduga menjadi lokasi pembunuhan Dufi itu kini sudah disegel dengan garis polisi.
Kontrakan yang dihuni terduga pelaku MN itu berada di ujung paling luar dari 8 kamar kontrakan bercat sama yakni berwarna biru.
Baca: Barang Diduga Terkait Mayat Dalam Drum Ditemukan di Cileungsi, Warga Sebut Ada Bercak Darah
Salah satu penghuni kamar, Abduh (40) mengatakan bahwa dari ke delapan kamar tersebut kini terisi 7 kamar dengan tarif per kamar Rp 550 ribu per bulan.
Terkait pembunuhkan yang dikabarkan terjadi pada Sabtu (17/11/2018) lalu, Abduh mengaku tak tahu.
"Gak tahu saya, gak ada curiga-curiga sebelumnya juga pas hari itu, tahu-tahunya katanya banyak polisi kemarin ke sini, saya juga kan suka pergi kerja," kata Abduh kepada TribunnewsBogor.com, Rabu (21/11/2018).
Terpisah penghuni kontrakan lain, Aminah (35) juga mengaku tak menyadari jika ada pembunuhan di kamar kontrakan yang lokasinya berselang dua kamar dari korntrakannya itu.
Baca: Polisi Masih Melacak Pelaku Kasus Mayat Dalam Drum di Klapanunggal Bogor
Namun kata dia, sejak Kamis (15/11/2018) malam ada mobil putih yang terparkir hingga Jumat (16/11/2018) malam di dekat lapangan parkir dekat kontrakan pelaku.
"Saya juga gak tahu pas katanya ada pembunuhan, gak denger apa gitu. Tapi pas malam Jumat saya pulang kerja ada mobil putih parkir di sana di dekat pinggir jalan sini. Saya juga gak curiga karena saya kira mobil saudara saya, ternyata bukan, sampai malam Sabtu masih ada," kata Aminah.
Pantauan TribunnewsBogor.com, sampai saat ini kontrakan yang disegel polisi ini ramai didatangi para warga yang ingin melihat lebih dekat kontrakan pelaku.
Diberitakan sebelumnya, mayat Abdullah Fithri Setiawan pertama kali ditemukan pemulung wanita, Minggu (18/11/2018) pagi sekitar pukul 06.00 WIB di Kawasan Industri Kembangkuning, Klapanunggal, Kabupaten Bogor.
Korban ditemukan berada dalam drum plastik berwarna biru yang tertutup rapat dan terikat lakban hitam.
Serta dikabarkan, bahwa pelaku atas kasus pembunuhan ini sudah ditangkap Polda Metro Jaya, Senin (20/11/2018) di Bekasi.
Artikel ini telah tayang di tribunnewsbogor.com dengan judul: Sebelum Jasad Dufi Ditemukan, Warga Melihat Mobil Putih Terparkir di Dekat Rumah Kontrakan Pelaku