VIDEO Detik-Detik KH Buchori Amin Wafat Saat Ceramah, Tegaskan Allah Angkat Derajat Orang Berilmu
KH Buchori Amin wafat saat sedang memberikan ceramah peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Editor: widi henaldi
Video Detik-detik KH Buchori Amin Wafat Saat Isi Cermah di Malang, 'Derajat Orang Berilmu Dijanjikan Allah Hingga Kiamat'
TRIBUNNEWS.COM -- Kabar duka menyelimuti Tanah Air.
Ulama sekaligus tokoh Nahdlatul Ulama ( NU), KH Buchori Amin meninggal dunia pada Sabtu (15/11/2018).
Dari beberapa video dasn berita yang berseliweran di media sosial, KH Buchori Amin wafat saat sedang memberikan ceramah peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Wafatnya KH Buchori Amin ini terjadi di Pondok Pesantren Al Islahiyah Singosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
KH Buchori Amin ini meninggal di atas panggung saat memberikan ceramahnya.
Dalam ceramahnya, KH Buchori Amin menyampaikan tentang kelebihan orang-orang yang berilmu di mata Allah.
Bahkan menurut KH Buchori Amin, seperti yang dikutip dari Al uran, derajat yang diberikan Allah untuk orang-orang yang berilmu ini akan kekal hingga Hari Kiamat.
Begini kutipan isi ceramah KH Buchori Amin dan detik-detik meninggalnya tokoh NU ini seperti dilansir TribunnewsBogor.com dari laman Youtube Syaiful Alhafi:
"Wonten surat An Nisa, antara lain Yarfail lahul ladzina aamanu minkum wal ladzina utul ilma darojat. Ing kang ngartos ni pun Allahu wa rosululuhu a'lamu bi murodhih. Lan maknane kitab, Yarfail lahu, soko ngangkat sopo Allah, Al ladzina amanu maring wong kang iman kabeh