Gajah Mati Ditemukan di Kawasan Hutan Krueng Pasangan, Gadingnya Raib
Seekor gajah liar ditemukan mati di kawasan hutan pinggiran Daerah Aliran Sungai (DAS) Krueng Pasangan.
Editor: Dewi Agustina
![Gajah Mati Ditemukan di Kawasan Hutan Krueng Pasangan, Gadingnya Raib](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/seekor-gajah-ditemukan-mati-tanpa-gading.jpg)
TRIBUNNEWS.COM, REDELONG - Seekor gajah liar ditemukan mati di kawasan hutan pinggiran Daerah Aliran Sungai (DAS) Krueng Pasangan.
Sebagian pihak menyebut lokasi kematian gajah berada di Kampung Pantanlah Kecamatan Pintu Rime Gayo, Bener Meriah.
Tetapi ada juga yang menyebut di kawasan Berawang Alue Batee Plah, Gampong Pante Peusangan, Kecamatan Juli, Bireuen.
Kasatreskrim Polres Bener Meriah, Iptu Wijaya Yudi, didampingi KBO Satreskrim Polres Bireuen, Ipda Safaruddin mengatakan, lokasi penemuan gajah mati belum dapat dipastikan apakah masuk wilayah Bener Meriah atau Bireuen.
Saat ditemukan, Kamis (27/12/2018) sore, gajah jantan yang dijuluki si ‘Bongkok’ ini sudah dalam kondisi membusuk dan tanpa gading.
Namun kuat dugaan, gajah tersebut mati karena sakit, karena tidak ditemukan bekas-bekas penganiayaan fisik di tubuhnya.
Camat Pintu Rime Gayo, Samusi Purnawira Dade, mengatakan, gajah itu diketahui mati atas informasi dari masyarakat.
Atas laporan tersebut, Polsek Pintu Rime Gayo, anggota Koramil, Sekretaris Camat, dan Conservation Respons Unit (CRU) DAS Peusangan langsung mendatangi lokasi, yang berada di kawasan hutan berjarak sekitar 3 kilometer dari pemukiman warga Kampung Pantanlah.
"Setelah sampai di lokasi sekitar pukul 19.10 WIB, didapati gajah itu sudah membusuk, tepat berada di pinggir DAS Peusangan,” kata Dade kepada Serambi, Jumat (28/12/2018).
Baca: Karyanto Tiba-tiba Tengkurap di Atas Rel saat KA Tegal Bahari Melintas, Nyawanya pun Tak Tertolong
Menurutnya, gajah itu merupakan salah satu dari kawanan gajah liar yang berada di wilayah Kecamatan Pintu Rime Gayo.
Gajah tersebut dijuluki ‘Si Bongkok’ dikarenakan postur tubuhnya yang bungkuk karena mengalami patah kaki belakang di bawah lutut.
Selain itu juga terdapat luka di bagian pangkal leher.
Dari penjelasan anggota CRU DAS Peusangan yang ia terima, gajah ini mengalami patah kaki sudah lebih dari sebulan lalu dan telah dilakukan diupayakan pengobatan.
Diduga gajah itu pernah jatuh sehingga mengalami patah kaki.
![Warga Desa Pante Peusangan, Kecamatan Juli, Bireuen menemukan seekor gajah dalam kondisi mati di dekat sungai, Kamis (27/12/2018).](http://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/gajah-membusuk-di-bireuen.jpg)
"Pengamatan kami, saat ditemukan gajah tersebut tidak lagi memiliki gading, tetapi tidak terlihat tanda-tanda penganiayaan fisik di tempat gading itu," imbuhnya.
Dugaan yang sama juga disampaikan Anggota Conservation Respons Unit (CRU) DAS Peusangan, Yusuf.
Ia menyebutkan,‘Si Bongkok’ diperkirakan telah berusia 45 tahun.
Karena itu besar kemungkinan, kematiannya disebabkan faktor usia dan sakit, mengingat di tubuhnya tidak ditemukan bekas-bekas penganiayaan fisik.
Baca: Mengenal Melisa Prita Dewi, Pengemudi Ojek Online yang Kerap Dikira Nissa Sabyan
"Dari kondisinya yang kita lihat semalam, diperkirakan gajah itu sudah mati beberapa hari lalu, mungkin sekitar empat atau lima hari lalu," kata dia.
Kurus dan Sakit
Terpisah, Serambi juga menerima laporan kematian gajah ‘Si Bongkok’ dari Keuchik Pante Peusangan, Juli, Kabupaten Bireuen, Syamsuddin.
Ia mengaku menerima laporan dari warga sekitar pukul 18.00 WIB dan langsung bergerak ke lokasi, di kawasan semak belukar yang berjarak sekitar 7 kilometer arah utara Desa Pante Peusangan.
"Kami bergerak ke lokasi untuk memastikan temuan itu dan benar seekor gajah sudah mati dan mulai membusuk di dekat sungai," ujar Syamsuddin.
Ia menduga, gajah yang mati itu merupakan gajah yang sama yang dilihat oleh salah seorang warganya beberapa waktu lalu.
"Sebelumnya ada warga yang melihat satu ekor gajah sedang menuju sungai, badannya kurus dan sepertinya dalam keadaan sakit," ungkap Keuchik Syamsuddin.
Namun ia tidak mengetahui jenis kelamin gajah tersebut, karena saat ditemukan kondisinya sudah mulai membusuk. (c51/yus)
Artikel ini telah tayang di Serambinews.com dengan judul Gajah Ditemukan Mati tanpa Gading
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.