Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Teman Dekat Diduga Sebagai Pelaku Penusukan Andriana Yubelia, Polisi Tetapkan Status S sebagai Saksi

Polisi telah memeriksa S terkait kasus pembunuhan Siswi SMK Bogor Andriana Yubelia Noven Cahya (18) yang ditusuk pria tak dikenal Rabu (9/1/2019).

Penulis: Yulita Futty Hapsari
Editor: Alfin Wahyu Yulianto
zoom-in Teman Dekat Diduga Sebagai Pelaku Penusukan Andriana Yubelia, Polisi Tetapkan Status S sebagai Saksi
Tribun Jabar/Ferry Amiril Mukminin
Andriana Yubelia saat masih hidup dan foto jenazah siswi SMK Baranangsiang itu setelah menjadi korban penusukan hingga tewas saat berjalan di gang Jl Riau, Baranangsiang, Bogor. Jenazahnya disemayamkan di Gereja St Petrus Jalan Siliwangi, Cianjur, Rabu (9/1/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Polisi telah memeriksa S terkait kasus pembunuhan Siswi SMK Bogor Andriana Yubelia Noven Cahya (18) yang ditusuk pria tak dikenal Rabu (9/1/2019).

Dikutip Tribun Video dari TribunnewsBogor, Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Hendri Fiuser mengatakan saat ini polisi telah memeriksa delapan orang saksi, termasuk S.

"S sudah diamankan tapi statusnya sebagai saksi, diamankan di suatu tempat, jadi tim masih bekerja, belum ada yang dibawa kesini," ujarnya Kamis (10/1/2019).

Saksi-saksi selain S di antaranya yakni ibu kos, teman dekat korban, mantan pacar, juga termasuk saksi yang diamankan di Bandung.

BACA SELENGKAPNYA >>>

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas