Mengintip Keunggulan Kapal Perang KRI Semarang-594 yang Diserahkan ke TNI AL Hari Ini
Kapal perang KRI Semarang (SMG)-594 buatan anak bangsa itu akan diserahkan kepada TNI AL hari ini, Senin (21/1/2019).
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - PT PAL Indonesia (Persero) telah menuntaskan pembuatan kapal perang sebagai alat utama sistem senjata (alutsista) pesanan TNI AL.
Kapal perang KRI Semarang (SMG)-594 buatan anak bangsa itu akan diserahkan kepada TNI AL hari ini, Senin (21/1/2019).
Informasi yang diterima Surya.co.id, Kasal Laksamana TNI Siwi Sukma Adji akan memimpin jalannya serah terima alutsista TNI AL tersebut.
Upacara akan digelar di Galangan kapal PT PAL di Dermaja Ujung, Koarmada II Surabaya.
KRI Semarang-594 berjenis Landing Platform Dock (LPD).
Baca: Kronologis Penemuan Buaya dan Ular Piton di Rumah Erni Berawal dari Kasus Narkoba
KRI Semarang-594 mampu berlayar hingga 30 hari dengan kecepatan maksimal 16 knot.
KRI ini juga dilengkapi Landing Craft Utilities (UCL) yang mampu mengangkut 8 unit kendaraan tempur anoa, 28 truk, dan 3 helikopter.
KRI Semarang-594 memiliki spesifikasi panjang 124 meter, lebar 21,8 meter, dengan berat 72 ton.
Baca: Lagu Kemarin Seventeen 14,3 Juta Kali Ditonton, Ifan Seventeen: Sedih Aja Bawaannya
Kapal ini mampu mengangkut hingga 650 prajurit, dan akan dikirim bergabung dengan Koarmada I.
KRI Semarang-594 merupakan kapal perang ketiga yang dipesan TNI AL.
Sebelumnya KRI Banjarmasin-592 dan KRI Banda Aceh-593 sudah lebih dulu dikirim.
Fungsi KRI untuk membantu distribusi militer, Baik logistik, peralatan dan perlengkapan militer, juga sebagai kapal bantu rumah sakit untuk bantuan bencana alam. (Faiq)
Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Hari ini, Kapal Perang KRI Semarang-594 Buatan PT PAL Diserahkan ke TNI AL, Intip Keunggulannya!
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.