Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Misteri di Balik Pembongkaran Makam di Asinan Kalibening Banjarnegara

Kasus pembongkaran makam di Desa Asinan Kecamatan Kalibening Banjarnegara masih menyisakan misteri.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Misteri di Balik Pembongkaran Makam di Asinan Kalibening Banjarnegara
Istimewa
Makam dibongkar di desa Asinan Kalibening Banjarnegara. 

Laporan Wartawan Tribun Jateng Khoirul Muzakki

TRIBUNEWS.COM, BANJARNEGARA -- Kasus pembongkaran makam di Desa Asinan Kecamatan Kalibening Banjarnegara masih menyisakan misteri.

Makam yang diketahui milik Bisem itu memang ditemukan rusak atau berlubang. Kemungkinan besar, makam itu digali.

Tetapi, menurut Kapolsek Kalibening Iptu Lasmono, setelah dilakukan pemeriksaan terhadap isi makam itu, tidak ditemukan ada yang berkurang dari kain kafan yang membungkus jasad Bisem.

Penggalian itu disinyalir belum sampai atau mengenai jasad di dalam makam.

"Kain kafannya masih utuh. Sudah periksa keluarga juga,"katanya

Identitas pelaku yang menggali makam itu pun hingga saat ini masih teka teki.

Baca: Dibandingkan dengan Didit Putra Prabowo yang Sempat Desain BMW, Kaesang Pangarep Beri Reaksi Begini

Berita Rekomendasi

Pun tidak ada alat bukti tertinggal milik pelaku yang bisa menjadi petunjuk polisi dalam penyelidikan kasus tersebut.

Motif pelaku menggali malam itu karenanya belum diketahui. Lasmono mengatakan, di desa itu, kejadian tersebut baru kali ini terjadi.

Tetapi di berbagai daerah, fenomena pembongkaran makam sudah tak asing lagi.

 Pada beberapa kasus, kejadian semacam itu kerap dihubungkan dengan perburuan ilmu hitam yang diduga dianut pelaku.

Pada kasus pembongkaran makam di Desa Asinan, polisi enggan berspekulasi perihal motif pelaku lantaran penyelidikan masih berlangsung.

Makam yang dibongkar ini bukanlah makam baru. Makam itu diketahui milik Bisem yang sudah meninggal sekitar satu tahun lalu.

Menurut Lasmono, Bisem meninggal di usianya yang ke 66 tahun. Perempuan itu meninggal dalam kondisi masih lajang atau belum menikah.

Sebelumnya diberitakan kesunyian makam Desa Asinan Kecamatan Kalibening Banjarnegara mendadak pecah. Makam itu tiba-tiba ramai dikunjungi banyak warga.

Bukan karena ada prosesi pemakaman warga yang baru meninggal. Sebuah makam yang berhimpitan dengan kebun salak terlihat janggal.

Makam itu ditemukan sudah berlubang. Gundukan tanah di makam itu lenyap seperti bekas digali.

Warga yang melihat keanehan itu lantas melaporkannya ke pihak terkait, termasuk polisi.

"Jadi jam 9 itu ada laporan. Ada warga yang melihat di TKP, makam sudah dikeruk sebagian,"kata Kapolsek Kalibening Iptu Lasmono

Kabar tentang sebuah makam yang dibongkar itu cepat menyebar hingga mengegerkan warga. Belum diketahui, apakah isi makam masih berada.

 Tim Inafis Polri segera meluncur ke makam untuk memeriksa tempat kejadian perkara. Makam itu pun dibongkar untuk mengetahui kondisi jasad di dalamnya.

Siapa tahu, ada yang hilang dari isi makam itu.

Ternyata, penggalian itu belum sampai menyentuh jasad yang masih tertutup. Setelah diperiksa, tidak ada yang berkurang dari jasad yang diketahui bernama Bisem (66) itu. Kain kafan pun masih utuh.

"Dalamnya sekitar 145 cm, diameternya juga gak lebar. Belum menyentuh jasad,"katanya

Makam itu memang digali. Tetapi siapa yang menggali tak diketahui.

Yang jelas, warga atau ahli waris sudah memastikan tidak ada yang berkurang dari jasad anggota keluarganya itu.

Makam itu pun ditutup kembali atas permintaan keluarga.

"Setelah dipastikan gak ada yang berkurang, makam ditutup lagi atas permintaan keluarga,"katanya. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul FAKTA Dibalik Misteri Pembongkaran Makam di Asinan Kalibening Banjarnegara

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas