Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kronologis Meledaknya Ponsel Pegawai THL Diskominfotik Riau

Ledakan ternyata berasal dari sebuah handphone jenis android milik salah satu pegawai Tenaga Harian Lepas (THL) Diskominfotik.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Kronologis Meledaknya Ponsel Pegawai THL Diskominfotik Riau
Istimewa
Seorang tenaga harian lepas (THL) Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Riau dilarikan ke rumah sakit setelah handphone miliknya meledak, Senin (4/2/2019). 

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Syaiful Misgiono

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Seorang tenaga harian lepas (THL) Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Riau dilarikan ke rumah sakit setelah handphone miliknya meledak, Senin (4/2/2019) kemarin.

Sejumlah pegawai yang tengah bekerja dikagetkan dengan suara ledakan yang muncul dari salah satu meja pegawai.

Ruang kerja Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Riau yang berada di lantai 2 kantor Gubenur Riau mendadak heboh.

Seiring dengan bunyi ledakan, muncul kobaran api. Namun tidak berlangsung lama.

Ledakan tersebut ternyata berasal dari sebuah handphone jenis android milik salah satu pegawai Tenaga Harian Lepas (THL) Diskominfotik.

Belakangan diketahui THL yang handphonenya meledak tersebut bernama Nevia.

Berita Rekomendasi

Kronologis kejadian tersebut terekam CCTV yang ada di dalam ruangan tersebut.

Dari rekaman CCTV, terlihat Nevia sedang bekerja di depan layar komputernya.

Di atas meja tergeletak handphone yang sedang dalam kondisi dicharge.

Tiba-tiba handphone tersebut meledak.

Serpihan dari handphone tersebut tampak berserakan dan sempat memunculkan percikan api.


Pemilik handphone langsung berlari ke luar ruangan sambil memegang wajahnya.

Sementara sejumlah rekan kerjanya langsung membopong korban dan membawanya ke rumah sakit.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas