Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ditemukan di Tempat Berbeda, Tim SAR Evakuasi Jasad Dua Nelayan Asal Indramayu

Tim SAR gabungan telah menemukan dua nelayan asal Indramayu yang dikabrkan bolang di Perairan Sadewa, Karawang, dalam kondisi meninggal.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Ditemukan di Tempat Berbeda, Tim SAR Evakuasi Jasad Dua Nelayan Asal Indramayu
Kompas.com/Istimewa
Tim SAR gabungan kembali menemukan satu nelayan asal Indramayu yang hilang akibat Kapal Sinar Laut yang ditumpanginya terbalik di Perairan Sadewa, Karawang, Senin (18/2/2019). 

TRIBUNNEWS.COM, KARAWANG -- Tim SAR gabungan telah menemukan dua nelayan asal Indramayu yang dikabarkan tenggelam di Perairan Sadewa, Karawang, dalam kondisi meninggal.

Keduanya ditemukan pada hari yang berbeda.

"Kami menemukan jenazah Usin Alatin alias Husni (19), nelayan Kapal Sinar Laut di Perairan Sadari, Tambak Sumur, Karawang, Senin (18/2/2019) atau hari ketujuh pencarian.

Jenazah ditemukan mengambang sekitar 46, 25 NM dari lokasi kapal (Sinar Laut) terbalik," ujar Kepala Kantor SAR Bandung, Deden Ridwansyah melalui pesan singkat, Senin (18/2/2019) sore.

Nelayan asal Gabus Wetan, Kabupaten Indramayu itu ditemukan oleh nahkoda kapal dan petugas sekuriti kapal patroli Pertamina PHW ONWJ.

"Saat ditemukan jenazah korban dalm kondisi mengapung," katanya.

Baca: Joko Widodo Kerap ke Tepian laut Saat Tengah Malam, Ini Kesaksian Pak RW

Jenazah Usin kemudian dievakuasi ke RSUD Karawang untuk kemudian dilakukan evakuasi untuk kemudian dilakukan identifikasi.

Berita Rekomendasi

"Saat ini sudah diserahkan kepada pihak keluarga," tambahnya.

Sebelumnya, pada Sabtu (16/2/2019) TIM SAR Gabungan juga menemukan Ahmad Maulana (18) dalam kondisi meninggal.

Baca: Kabar Polisi Dipukuli Karena Pengendara Tak Mau Ditilang di Banjarmasin, Ini yang Sebenarnya Terjadi

Evakuasi nelayan tenggelam dilakukan setelah tim SAR menemukan mereka.

Sehingga, dari empat nelayan yang dikabarkan hilang, dua di antaranya sudah ditemukan.

"Pencarian dua nelayan lainnya, yaitu Dray (24) asal Paranti, Indramayu, dan Asep (35) asal Kali Kulon, Indramayu akan dilanjutkan besok (Selasa, 19/2/2109). Percarian diperpanjang satu hari," katanya.

Diketahui, Kapal nelayan Sinar Laut asal Kabupaten Indramayu dihantam ombak di Perairan Sadewa, Kecamatan Tirtajaya, Kabupaten Karawang pada Minggu (10/2/2019) sekitar pukul 21.30 WIB.

Empat nelayan dinyatakan hilang, sementara enam lainnya selamat, setelah semalaman bepegangan pada kapal yang terbalik. (Kontributor Karawang, Farida Farhan)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dua Nelayan Indramayu yang Hilang di Perairan Karawang Ditemukan Tewas",

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas