Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anggota Polda DIY Baku Tembak dengan Penjahat di Purworejo, Sepertini Kejadiannya

Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda DIY menangkap komplotan pelaku pencurian di Purworejo, Jawa Tengah, Minggu (28/4/2019).

Editor: Sugiyarto
zoom-in Anggota Polda DIY Baku Tembak dengan Penjahat di Purworejo, Sepertini Kejadiannya
Tribunlampung.co.id/Hanif Mustafa
ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA - Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda DIY menangkap komplotan pelaku pencurian di Purworejo, Jawa Tengah, Minggu (28/4/2019).

Penanangkapan ini sempat diwarnai aksi kejar-kejaran dan baku tembak antara petugas dan pelaku.

Empat tersangka yang diringkus yakni AD warga Bandung, Jawa Barat, ASS warga Karawang, Jawa Barat, SDH warga Karawang Jawa Barat, dan SB warga Ngawi, Jawa Timur.

Petugas mulai menyelidiki komplotan ini setelah ada laporan polisi yang masuk terkait aksi kejahatan yang dilakukan di Banguntapan, Kabupaten Bantul, Semen, Kabupaten Gunungkidul dan Semanu, Kabupaten Gunungkidul.

Dari tiga tempat tersebut, total kerugianya kurang lebih Rp 600 juta.

"Sasaran mereka konter-konter handphone. Mereka mengambil handphone, laptop dan uang tunai," kata Kabid Humas Polda DIY, AKBP Yuliyanto, dalam jumpa pers, Selasa (30/4/2019).

Baca: Mantan Tentara yang Culik 6 Bocah Diringkus, Foto dan Video Penangkapannya Viral di FB

Komplotan ini disebut kerap melakukan aksi kejahatannya di DIY.

Berita Rekomendasi

Mereka membekali diri dengan senjata api. Petugas kemudian melakukan pengintaian dengan mengikuti komplotan tersebut, mulai dari Jawa Barat dan Jawa Tengah.

"Kami ikuti karena ada informasi mereka akan melakukan kejahatan lagi di wilayah Yogyakarta," kata Direskrimum Polda DIY Kombes Pol Hadi Utomo.

Saat masuk wilayah Purworejo, Jawa Tengah, untuk melakukan aksi lagi, anggota lantas menghentikan mobil yang dipakai oleh empat pelaku.

Pada saat dihentikan, lanjut dia, para pelaku justru melakukan perlawanan dengan menembak menggunakan senjata api.

Sehingga, terjadi aksi baku tembak antara pelaku dan anggota Polda DIY.

"Mereka melawan dengan menembak, maka kami lakukan sesuai ketentuan yang berlaku," ungkap dia.

Tidak cukup sampai disitu, para pelaku juga berupaya melarikan diri dengan menggunakan mobil, sehingga terjadi aksi kejar-kejaran.

Para pelaku bahkan melaju kencang menggunakan mobil dengan kondisi ban belakang sisi kanan pecah.

Upaya melarikan diri para penjahat terhenti setelah mobil mereka menabrak sebuah truk.

"Mungkin karena (mobil) tidak stabil, mobil menabrak truk, hingga rusak parah," ujar dia.

Tersangka AD meninggal dunia di rumah sakit, ASS mengalami luka tembak di bahu kanan, bahu kiri dan patah tulang di bahu kiri, SDH mengalami luka tembak di punggung kanan dan kaki kiri, sedangkan SB mengalami luka tembak di paha kanan.

"Jadi, luka yang diderita para pelaku ada luka tembak dan luka akibat kecelakaan. Para pelaku saat ini dirawat di RS Bhayangkara," ungkap dia.

Hadi Utomo menuturkan, dalam melakukan aksinya, para pelaku menyasar toko-toko.

 Mereka masuk kedalam toko yang baru buka lalu menodongkan senjata api.

"Jadi mereka mengintai dulu, lalu didekati masuk menodong senjata api, terus toko ditutup, temanya yang di luar memantau."

"Mereka membawa barang jarahan lalu melarikan diri," ujar dia.

Dari komplotan ini, polisi mengamankan satu senjata api jenis pistol beserta beberapa butir peluru. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Kronologi Polisi Baku Tembak dan Kejar-kejaran dengan Komplotan Pencuri yang Tewaskan 1 Pelaku

BACA JUGA! 

 Fotografer Bersihkan CD, Tak Sengaja Nemu Foto Jokowi Cium Tangan Gus Dur, Ada Hal Besar Terungkap!

 Kenalan Yuk dengan Rahayu Saraswati, Keponakan Prabowo Subianto, Tak Hanya Cantik tapi Juga Pintar

 Kisah Polwan Cantik Meninggal Demi Lahirkan Bayi Kembar, Sang Suami Curahkan Pesan Haru di Medsos

 Ini Bobby, Kucing Prabowo Subianto yang Ikut Menengok Sandiaga, Punya 49 Ribu Pengikut di Instagram

 Beda Pilihan Pilpres 2019, Raffi Ahmad & Teuku Wisnu Tukar Cerita saat Bertemu Jokowi dan Prabowo

 6 Fakta Bobby Kertanegara, Kucing Kesayangan Prabowo Subianto, Ternyata Pernah Jadi Foto Model

 Tak Takut Bersaing, Pedagang Bensin Eceran Nekat Berjualan di Depan SPBU, Fotonya Viral

 Video Viral! Seorang Satpam Makan Nasi Padang dengan Lauk Obat Nyamuk Bakar Ini Jadi Sorotan

 Bukan Ditenteng, Reino Barack Kalungkan Tas Mewah Syahrini di Leher yang Ternyata Harganya Fantastis

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas