Ganjal Truk dengan Motor Dinasnya, Ipda Tatang Selamatkan Nyawa Pengguna Jalan, Ini Kronologinya!
Aksi Ipda Tatang mengganjal ban truk yang rem blong dengan sepeda motor dinasnya berhasil menyelamatkan banyak nyawa pengguna jalan. Ini Kronologinya!
Penulis: Fitriana Andriyani
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Aksi Ipda Tatang mengganjal ban truk yang rem blong dengan sepeda motor dinasnya berhasil menyelamatkan banyak nyawa pengguna jalan.
Melihat sebuah truk gagal menanjak, Ipda Tatang dari Polsek Sungai Raya, Kalimantan Barat, merelakan sepeda motornya ringsek untuk mengganjal ban truk tersebut.
Peristiwa tersebut terjadi di atas Jembatan Kapuas 2, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat.
Aksi ini dilakukan Ipda Tatang karena khawatir truk tersebut mengalami rem blong dan menghantam pengguna jalan lain yang berada di belakangnya.
Baca: Nekat Ganjal Motor Dinas di Ban Belakang Truk, Aksi Sigap Ipda Tatang Tuai Pujian
Baca: Polisi Evakuasi Bangkai Motor Supra Korban Lakalantas di Noelbaki, Kupang
Dilansir TribunPontianak.com, Kasat Lantas Polresta Pontianak, Kompol Syarifah Salbiah memberikan siaran pers di sebuah grup WhatsApp pada Jumat (3/5/2019).
Dalam siaran pers itu, Kompol Syarifah Salbiah menerangkan kronologi aksi heroik Ipda Tatang tersebut.
Peristiwa tesebut terjadi sekitar pukul 08.45 WIB, bermula dari kemacetan lalu lintas di Jembatan Kapuas 2.
Kemacetan itu disebabkan oleh mogoknya truk beroda 10 yang tak bisa menanjaki jembatan.
Truk tersebut datang dari arah Simpang Brimob menuju Simpang Kapur.
Namun, karena truk tersebut tak mampu menanjak, Ipda tatang datang untuk mengamankan lalu lintas.
Kepada sopir truk, Ipda Tatang memberi instruksi untuk memundurkan kendaraan beroda 10 itu.
Ipda Tatang pun memberhentikan kendaraan lain di belakang truk dengan jarak 500 meter sebagai ruang untuk truk tersebut.
Baca: Bos Boeing Duga Kecelakaan Ethiopian Airlines karena Pilot Tak Ikuti Prosedur
Baca: Pelatihan Pertolongan Pertama Penanganan Korban Lakalantas Bagi Pengemudi Grab Bike
Kemudian Ipda Tatang meletakkan motor dinas berjenis Suzuki Thunder miliknya sebagai penghalang agar pengguna jalan lain tak nekat melanjutkan perjalanan.
Setelah diarahkan untuk mundur, ternyata truk tersebut mengalami malfungsi rem atau blong.
Sementara itu, saat sang sopir menginjak gas untuk maju, truk terebut tak mampu naik lagi.
Sambil mengatur lalu lintas Ipda Tatang mencoba meneriaki sang sopir truk untuk menginjak rem.
Namun, truk tersebut tetap berjalan mundur dan menggilas motor dinas Ipda Tatang tersebut.
Tergilasnya sepeda motor dinas Ipda Tatang itu justru berhasil menghentikan laju truk yang berjalan mundur.
Sehingga truk tersebut tak merosot bebas menghantam kendaraan lain yang berhenti 500 meter di belakangnya.
Foto sepeda motor dinas Ipda Tatang yang tergilas truk tersebut menjadi viral di Instagram setelah diunggah oleh akun @pontianakmedia pada Jumat (3/5/2019) pagi.
Baca: Peresmian Monumen KM Sinar Bangun Diwarnai Tangisan, Nama Korban Kecelakaan Terukir di Prasasti
Baca: Kecelakaan Beruntun Dekat Fly Over Keramasan Palembang Menewaskan Seorang Pejalan Kaki
Aksi Ipda Tatang yang terdokumentasi dalam unggahan tersebut lantas banjir pujian dari warganet.
Seorang warganet bahkan menyarankan agar Ipda Tatang dinaikkan pangkatnya.
Baca: Puncak Rentan Kecelakaan, Pemerintah Didesak Bikin Aplikasi Bus Wisata
Baca: Video Detik-detik Kecelakaan Bus Angkut Pelajar di Bogor, Mundur Cepat hingga Terguling
Seperti komentar dari beberapa warganet berikut:
@irvanariyadi: Salut buat bapak polisi nye min... Demi keselamatan org banyak, respon dan keputusan utk jadikan kendaraanya sebagai ganjalan..
@maharanifitra: kalo temundur agik .. ad yg mao minjamkan motornye utk ganjalan?? salut buat yg punya motor ngorbankan motor demi kesalamatan orang banyak.. pasti nanti diganti Allah dengan kendaraan yg lebih bagos lagi
@ahmadgunawan1994: Keren yeh polisi eh , motor di jadikan ganjalan
@bay_upras2: Pakpol keren refleknya, langsung di ganjal demi keselamatan pengendara di blakangnya
@prio_adi_saputro: Selamat buat Pak pol nya... Untung kndaraan dinas..kl ke daraan pribadi... Kan kasian... Mantap polisi yg ini...
@yunuz_andrian: Langsung Naik pangkat Top
(Tribunnews.com/Fitriana Andriyani)
BACA JUGA ARTIKEL VIRAL BERIKUT !
• Foto Pernikahan Gadis Cantik & Pria Afrika, Kisah Cintanya Viral, Bertemu Jodoh di Saat Tak Terduga
• Foto Viral Wanita Menyusui Anaknya di Hari Pernikahan, Identitas Terungkap, Seorang Artis Terkenal
• Fotografer Tak Sengaja Temukan Foto Lawas Jokowi Cium Tangan Gus Dur, Ada Hal Besar Terungkap!
• Wisuda Tak Dihadiri Orangtua, Pemuda Ini Terduduk Lemas dan Menangis, Curhatannya Viral
• Lihat Posturnya, Wanita Bernama Puspa Dewi Ini Bak Gadis, Padahal Umur Aslinya Sudah Nenek-nenek !
• Banjir Doa untuk Adik Ayu Ting Ting yang Sudah Meninggal, Banyak yang Tak Sangka Tahu Kisah Hidupnya
• Reino Barack Rela Kalungkan Tas Syahrini di Leher Saat Jalan-jalan ke Mall, Ekspresinya Jadi Sorotan
• Viral Foto Ruang Doa 2 Agama Berbeda Saling Bersebelahan, Ini Cerita Menyentuh Sang Fotografer
• Viral Foto Driver Ojol Tunggu Pesanan Sambil Sibuk Membaca, Perhatikan saat Fotonya Di-zoom