Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Progres Pengerjaan Mencapai 79 Persen, Kereta Bandara Adi Soemarmo Solo Siap Beroperasi Juli 2019

Pihaknya juga menjelaskan bahwa jalur KA bandara Adi Soemarmo ditargetkan akan selesai akhir Juni 2019 dan bisa beroperasi di bulan Juli 2019.

Editor: Fachri Sakti Nugroho
zoom-in Progres Pengerjaan Mencapai 79 Persen, Kereta Bandara Adi Soemarmo Solo Siap Beroperasi Juli 2019
TribunSolo.com/Garudea Prabawati
Menhub RI saat meninjau proyek Stasiun KA Bandara Adi Soemarmo Solo 

Laporan Wartawan Tribunsolo.com, Garudea Prabawati

TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Pengerjaan Proyek Kereta Api (KA) Bandara Adi Soemarmo Solo terus berjalan.

"Sampai dengan saat ini proses pengerjaan struktur jalur kereta telah mencapai 79 persen ini direncanakan akan selesai pengerjaannya pada bulan Juni 2019," terang Direktur Jenderal (Dirjen) Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Republik Indonesia (RI), Zulfikri, kepada awak media, Kamis (9/5/2019).

Pihaknya juga menjelaskan bahwa jalur KA bandara Adi Soemarmo ditargetkan akan selesai akhir Juni 2019 dan bisa beroperasi di bulan Juli 2019.

Jalur tersebut berjarak 13 kilometer (km), terbentang dari Bandara Adi Soemarmo menuju Stasiun Balapan.

Sementara masalah lahan tinggal ada sedikit lagi bisa diselesaikan.

Sementara sebelumnya Menteri Perhubungan (Menhub) RI, Budi Karya Sumadi berujar efektifitas dalam KA Bandara harus maksimal karena diharapkan akan menjaring sebanyak mungkin penumpang  dan diharapkan kegiatan ini produktif.

Berita Rekomendasi

Menhub juga meminta kepada Dirjen perkeretaapian untuk meneliti lebih jauh.

Dan dilakukan satu pengamatan yang detail apakah akan dibuat jalur Solo Balapan ke Adi Soemarmo saja atau sampai mana.

Supaya semua bisa terintegrasi dan single tiket.  

BACA HALAMAN SELANJUTNYA >>>>>

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas