Jalur Mudik ke Kota Pagaralam di Beberapa Titik Mengalami Longsor dan Amblas
Jalur mudik menuju Kota Pagaralam masih belum siap. Ada beberapa titik yang rawan longsor belum ada upaya pengamanan.
Editor: Sugiyarto
Laporan Wartawan Sripoku.com, Wawan Septiawan
TRIBUNNEWS.COM, PAGARALAM - Jalur mudik menuju Kota Pagaralam masih belum siap. Ada beberapa titik yang rawan longsor belum ada upaya pengamanan.
Bahkan ada beberapa titik kondisi jalur amblas. Kondisi amblas tersebut sangat membahayakan pengguna jalan.
Pasalnya tepat dititik jalan amblas terdapat jurang dalam yang sangat berbahaya bagi pengguna jalan.
Pantauan sripoku.com, Rabu (22/5/2019) menyebutkan, beberapa titik jalur mudik yang rawan longsor yaitu jalur Pagaralam-Lahat tepatnya di liku Endikat dan Lematang Indah.
Bahkan saat ini titik yang ambas hanya dipasang papan peringatan agar pengguna jalan berhati-hati saat melintas dikawasan tersebut.
Rendi (31) salah satu pengguna jalan mengatakan, bahwa jika dilihat dari kondisi jalur mudik menuju Kota Pagaralam saat ini dinilai belum siap menghadapi jalur mudik.
"Jika kita lihat memang jalur mudik dari Lahat ke Pagaralam ini belum siap untuk menampung para pemudik pada lebaran 1440 H nanti. Pasalnya masih ada beberapa titik yang rawan longsor," ujarnya.
Pihaknya berharap pihak Pemerintah dapat melakukan langka perbaikkan atau antisipasi bencana longsor dan amblas dijalur tersebut.
"Jalur Lematang Indah yang dinilai sangat rawan. Pasalnya ada dua titik jalan yang amblas dan dibawahnya jurang dalam. Bahkan sudah ada beberapa kendaraan yang mengalami kecelakaan disana," katanya.
Sementara itu Wakil Walikota Pagaralam, M Fadli mengatakan, Pemkot Pagaralam akan tetap menjaga keamanan dan kenyamanan para pemudik terutama yang akan mudik ke Pagaralam.
Untuk titik yang rawan longsor dan amblas nantinya akan ditempatkan petugas untuk berjaga.
"Sebenarnya itu jalan negara. Namun kita akan tetap berupaya memberi rasa aman dan nyaman kepada pemudik. Nanti kita akan berkerjasama dengan pihak terkait untuk memantau jalur mudik yang rawan longsor tersebut," jelasnya.(one)
Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul Beberapa Titik Longsor dan Amblas, Jalur Mudik ke Kota Pagaralam Berbahaya