Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bule Australia Tewas Terlindas Roda Belakang Truk

Kejadian kecelakaan maut terjadi di simpang by pass Ngurah Rai-Jalan Pelabuhan Benoa

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Bule Australia Tewas Terlindas Roda Belakang Truk
net
Ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribun Bali Firizqi Irwan


TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - 
 Seorang warga negara asing (WNA) bernama  Peter Raymond Robinson (60) asal Australia tewas terlndas ban truk, Jumat (7/6/2019).

Kecelakaan yang terjadi di simpang Pesanggaran, Benoa, Denpasar. 

Saat itu Peter Raymond Robinson yang berasal Sydney mengendarai motor.

Peter dinyatakan meninggal dunia akibat tergilas ban belakang truk yang dikendarai Dicky Agung Wijaksana (24) asal Lumajang, Jawa Timur.

"Kejadian tersebut terjadi di simpang by pass Ngurah Rai-Jalan Pelabuhan Benoa," ujar Kasat Lantas Polresta Denpasar AKP Adi Sulistyo Utomo kepada Tribun-Bali.com, Jumat (7/6/2019) malam.

Kecelakaan tersebut terjadi pada hari Jumat (7/6/2019) sore, sekitar pukul 16.50 wita.

Baca: Mayat di Desa Doroampel Tulungagung Dipastikan Korban Tabrak Lari

Berita Rekomendasi

Kasat Lantas Polresta Denpasar, AKP Adi Sulistyo Utomo menjelaskan saat itu pengendara truk melintas dari arah selatan ke utara.

"Kronologis awal mulanya mobil truk dengan plat DK 9528 AE bergerak dari arah selatan ke utara,"

"Sedangkan sepeda motor Honda plat DK 4235 AAL bergerak dari arah barat ke timur. Setibanya dipersimpangan jalan terjadilah kecelakaan itu," tambahnya.

Akibat kecelakaan tersebut, Peter mengalami luka di kepala akibat tergilas roda belakang truk dan meninggal di lokasi kejadian.

Akibat kejadian tersebut kini jenazah Peter yang sehari-hari tinggal di Jalan Pungutan V Nomor 7, Sanur, Denpasar sudah dibawa ke RS terdekat.

Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas