Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cerita Para Pedagang Pasar Beringharjo yang Dagangannya Dibeli Jokowi dan Keluarga

"Tadi beli enam pakaian anak, ada dress, kemeja batik anak dan satu kaos-celana anak. Tadi di beri (bayar) uang Rp 200.000," ucap dia

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Cerita Para Pedagang Pasar Beringharjo yang Dagangannya Dibeli Jokowi dan Keluarga
Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo beserta Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan keluarganya mengunjungi Pasar Beringharjo, Yogyakarta pada akhir pekan ini, Sabtu, (8/6/2019). 

Pedagang lain di Los 5 Pasar Beringharjo, Yuli (31) mengungkapkan, Ibu Negara Iriana Jokowi dan menantunya Selvy Ananda datang ke kiosnya. Keduanya membeli pakaian anak.

"Tadi beli enam pakaian anak, ada dress, kemeja batik anak dan satu kaos-celana anak. Tadi di beri (bayar) uang Rp 200.000," ucap dia.

Sementara, pedagang lainya, Keni (29) menyampaikan, di kiosnya Presiden Jokowi membeli piyama batik untuk anak.

Presiden Jokowi membeli sebanyak dua pasang.

Baca: Saat Lihat Foto Ani Yudhoyono di Ruang Perpustakaan, SBY : Dia Terlihat Cantik

"Tadi beli piyama untuk anak cowok dan cewek. Dua potong itu harganya Rp 50.000, dikasih uang Rp 100," ungkap dia.

Usai berbelanja di Pasar Beringharjo, Presiden Joko Widodo dan keluarga langsung melanjutkan perjalanan menuju Solo, Jawa Tengah.

Penulis : Kontributor Yogyakarta, Wijaya Kusuma

Berita Rekomendasi

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul : Cerita Pedagang Pasar Beringharjo Saat Jokowi Sekeluarga Belanja Pakaian

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas