4 Fakta di Balik Gempa Banten, Potensi Tsunami Hingga Rusak Ratusan Rumah
Gempa yang berpusat di Selat Sunda berkekuatan 7,4 magnitudo mengguncang wilayah Banten dan sekitarnya pada Jumat (2/8/2019) pukul 19.03 WIB
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Gempa bumi kembali mengguncang wilayah Indonesia tepatnya di Banten.
Berdasarkan informasi yang disampaikan Humas BNPB gempa terjadi pada Jumat (2/8/2019) sekitar pukul 19.03 WIB.
Gempa yang mengguncang sebagian wilayah pulau Sumatera dan Jawa tersebut berkekuatan magnitudo 7,4.
Sementara untuk pusat gempa terjadi di 7.54 LS, 104.58 BT, atau 147 km sebelah barat daya Sumur di Banten. Episentrum berada di kedalaman 10 Km.
Berikut beberapa fakta yang berhasil dirangkum dari Kompas.com:
1. Pusat gempa
Pusat gempa Banten ada di megathrust Selat Sunda.
Pakar tsunami dari Menteri Kelautan dan Perikanan Abdul Muhari mengatakan, "Posisi gempa di megathrust Selat Sunda."
Megathrust Selat Sunda adalah wilayah pertemuan lempeng Eurasia dan Indo-Australia.