Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dukuh Sawangan Tegal Rawan Terkena Erupsi Gunung Slamet

Dukuh Sawangan di Desa Sigedong, Kecamatan Bumijawa wilayah disebut paling rawan terkena erupsi Gunung Slamet yang kini berstatus waspada.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Dukuh Sawangan Tegal Rawan Terkena Erupsi Gunung Slamet
Tribun Jateng/Budi Susanto
Kondisi Gunung Slamet dari arah Bascamp Dipajaya, asap nampak keluar dari puncak gunung, Sabtu (10/8/2019). Tribun Jateng/Budi Susanto 

TRIBUNNEWS.COM, SLAWI - Dukuh Sawangan di Desa Sigedong, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal, wilayah disebut paling rawan terkena erupsi Gunung Slamet yang kini berstatus waspada.

Pasalnya, dukuh itu hanya berjarak sekitar 6,5 kilometer dari kawah gunung tertinggi di Jateng itu.

Badan Penangulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tegal diminta untuk mengantisipasi kemungkinan terburuk dari peningkatan aktivitas gunung yang membentang di lima kabupaten, yakni Kabupaten Banyumas, Pemalang, Tegal, Purbalingga dan Brebes itu.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tegal, Widodo Joko Mulyono menuturkan, pihaknya bersama lintas sektoral sedang mempersiapkan manajemen data ihwal antisipasi pencegahan jika aktivitas Gunung Slamet kian meningkat.

Tim SAR dari lima daerah di lereng Gunung Slamet berkumpul di Pos Pemantauan Gunung Api Slamet, di Desa Gambuhan, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pemalang, Sabtu (10/8/2019). Tribun Jateng/Budi Susanto
Tim SAR dari lima daerah di lereng Gunung Slamet berkumpul di Pos Pemantauan Gunung Api Slamet, di Desa Gambuhan, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pemalang, Sabtu (10/8/2019). Tribun Jateng/Budi Susanto (Tribun Jateng/Budi Susanto)

"Kami sedang fokus menyusun dan melakukan pengecekan jalan tembus di Pedukuhan Sawangan, pengecekan jalur evakuasi, transportasi, dan tempat titik kumpul serta tempat evakuasi penduduk," tutur Joko kepada Tribunjateng.com, Jumat (16/8/2019).

Baca: Kades yang Diarak Usai Digerebek Warga Didenda Rp 30 Juta, Dia Juga Diminta Menikahi Sang Janda

Menurut Sekda, upaya itu ditujukan terhadap BPBD Kabupaten Tegal untuk dapat mengecek wilayah mana saja yang terdampak pada titik rawan bencana.

Selain itu, Joko juga memerintahkan untuk menutup sementara jalur pendakian Gunung Slamet via Guci Tegal.

Rambu jalur evakuasi erupsi Gunung Slamet di Desa Gandatapa, Kecamatan Sumbang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, rusak.(
Rambu jalur evakuasi erupsi Gunung Slamet di Desa Gandatapa, Kecamatan Sumbang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, rusak.( (Kontributor Banyumas, Fadlan Mukhtar Zain)
Berita Rekomendasi

"Dampak dari kenaikan aktivitas Gunung Slamet salah satunya adalah pendakian yang untuk sementara waktu harus ditutup demi keamanan. Para pendaki yang hendak mengibarkan bendera saat hari kemerdekaan juga tidak diperbolehkan," ujar Joko.

Sementara itu, Pegawai Pos Pengamatan Gunungapi Slamet Gambuhan Pemalang, Muhammad Rusdi menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap tenang dan selalu mengikuti arahan dari pihak terkait.

"Baik dari pos pengamatan, pemerintah maupun BPBD setempat. Selain itu, masyarakat juga dihimbau agar tidak melakukan aktivitas atau tidak mendekat dalam radius aman 2 kilometer dari kawah," pesannya. (Tribunjateng/gum)

Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul Dekat Gunung Slamet, Dukuh Sawangan Tegal Rawan Terkena Erupsi

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas