Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gubernur Maluku Murad Ismail Nyatakan Perang, Utusan Menteri Susi Pudjiastuti Justru Nilai Positif

Staf Ahli Menteri Kelautan dan Perikanan Yunus Husein justru menilai pernyataan perang Gubernur Maluku Murad Ismail sebagai hal yang positif.

Penulis: Fitriana Andriyani
zoom-in Gubernur Maluku Murad Ismail Nyatakan Perang, Utusan Menteri Susi Pudjiastuti Justru Nilai Positif
Warta Kota/Henry Lopulalan
Staf Ahli Menteri Kelautan dan Perikanan Yunus Husein justru menilai pernyataan perang Gubernur Maluku Murad Ismail sebagai hal yang positif. 

“Ya beliau semangat ya untuk memajukan Ambon, Maluku. Itu bagus ya,” kata Yunus saat memasuki ruang kerja gubernur Maluku, Kamis (5/9/2019).

Diketahi Yunus dan beberapa orang lainnya diutus Susi menemui Murad untuk membahas terkait pernyataan perang Murad. 

Yunus tidak menjawab saat disinggung soal pesan Susi yang akan disampaikan ke Murad dalam pertemuan tersebut.

 Alasan Gubernur Maluku Murad Ismail Kecewa terhadap Menteri Susi Pudjiastuti hingga Nyatakan Perang

 Tanggapi Pernyataan Perang Gubernur Maluku Murad Ismail, Menteri Susi Pudjiastuti Kirim 5 Utusan

 Nyatakan Perang terhadap Menteri Susi Pudjiastuti, Seperti Inilah Sosok Gubernur Maluku Murad Ismail

 Gubernur Maluku Nyatakan Perang ke Menteri Susi, Sebut Kebijakan Moratorium Rugikan Rakyat Maluku

Ia mengaku bahwa kedatangan tim tersebut untuk berkoordinasi dan melihat kebutuhan masyarakat Maluku.

“Ya Kita mau koordinasi, kita mau lihat kebutuhan di sini apa, masalahnya apa kita mau dengar dulu makanya dibawa beberapa ada dirjen juga,” ungkapnya.

Gubernur Maluku Murad Ismail saat menyampaikan sambutan dalam acara pelantikan Penjabat Sekda Maluku di Kantor Gubernur Maluku, Senin (2/9/2019)
Husein mengaku telah mengenal Murad sejak lama, saat mantan komandan korp Brimob Polri itu masih bertugas di Medan, Sumatera Utara.

Sehingga kedatangannya ke Maluku untuk menemui Murad juga dilakukan untuk bersilaturahim.

“Silaturahim dengan Pak Murad ini teman lama, beliau teman lama sejak dari kasat Brimob di Medan dulu, kita sudah bertemu berkali-kali,”katanya.

 Acara TV Hari Ini Kamis 5 September 2019, Ada The Voice Indonesia di GTV hingga Silsila di ANTV

 VIRAL Canda Berujung Petaka, Siswi SMA Ini Cedera Tulang Belakang Akibat Kursinya Ditarik Teman

Berita Rekomendasi

Sejumlah pejabat Kementrian Kelautan dan Perikanan (KKP) yang diutus Menteri Susi Pudjiastuti tiba di kantor Gubernur Maluku, Kamis (5/9/2019).

Halaman Selanjutnya >>>

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas