Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PDI Perjuangan Buka Pendaftaran Calon Gubernur Kepri 30 September, Soerya Respationo Siap Bertarung

Ketua DPD PDIP Kepulauan Riau, Soeryo Respationo juga merencanakan akan ikut dalam penjaringan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Kepri.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in PDI Perjuangan Buka Pendaftaran Calon Gubernur Kepri 30 September, Soerya Respationo Siap Bertarung
TRIBUNBATAM.ID/ALAMUDIN
Ketua DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kepulauan Riau Soerya Respationo. TRIBUNBATAM.ID/ALAMUDIN 

TRIBUNNEWS.COM, BATAM - PDI Perjuangan membuka pendaftaran bakal calon gubernur dan wakil gubernur Kepri di Pilgub Kepri 2020.

Penjaringan akan dibuka pada Senin, 30 September mendatang.

Sekretaris DPD PDI Perjuangan Provinsi Kepulauan Riau, H. Lis Darmansyah SH mengatakan secara resmi telah membuka pendaftaran bakal calon kepala daerah.

Di kubu internal, PDI Perjuangan memiliki kandidat Soerya Respationo dan Isdianto.

Berdasarkan Tahapan, Program dan Jadwal Penyelenggaraan Pilkada Serentak Tahun 2020 sebagaimana telah diatur didalam Peraturan KPU Nomor 15 Tahun 2019, maka pihaknya membuka peluang bagi para kandidat yang ingin menggunakan mesin PDIP.

Baca: Sebulan Lebih Jadi Suami Istri, Cut Meyriska dan Roger Danuarta Bongkar Sikap Romantis Masing-masing

Dikatakan Lis, Jumat (27/9/2019) hal itu merujuk pada hasil pelaksanaan Pemilu 2019 dan Peraturan PDI Perjuangan Nomor 24 Tahun 2017 Tentang Rekrutmen dan Seleksi Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah dari PDI Perjuangan.

Pendaftaran mulai hari Senin tanggal 30 September sampai 5 oktober 2019 pukul 10 pagi sampai pukul 17.00 WIB dan pengembalian berkas tanggal 7 oktober 2019 sampai tanggal 11 oktober 2019 pukul 10 pagi sampai dengan pukul 17.00 WIB.

Berita Rekomendasi

Adapun pendaftaran dapat dilakukan di Kantor DPD PDI Perjuangan Provinsi Kepulauan Riau jalan DI Panjaitan No. 517 Tanjung Pinang, Provinsi Kepri.

Baca: Pelanggan Jadi Tersangka, Dia Tak Melihat Raut Keterpaksaan Saat Bersama V di Video Vina Garut

"Tahapan tersebut dilakukan melalui mekanisme pendaftaran yang dibuka untuk umum, untuk kemudian akan menjalani tahapan-tahapan selanjutnya sesuai mekanisme dan prosedur yang berlaku di PDI Perjuangan," kata Lis Darmansyah, mantan Wali Kota Tanjungpinang itu.

Ditempat terpisah, Ketua DPD PDIP Kepulauan Riau, Soeryo Respationo juga merencanakan akan ikut dalam penjaringan yang dilakukan partainya.

"Saya juga akan ikut mendaftar," ungkapnya. (Tribunbatam.id/Beres Lumbantobing)

Artikel ini telah tayang di tribunbatam.id dengan judul PDI Perjuangan Cari Jago di Pilgub Kepri 2020, Soerya Respationo Mendaftar

Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas