Mirip Aulia Kesuma, Wanita Ini Juga Sewa Pembunuh Bayaran untuk Bunuh Suami
seorang istri di Jakarta Utara yang menyewa pembunuh bayaran untuk membunuh suaminya.
Editor: widi henaldi
TRIBUNNEWS.COM -- Kasus pembunuhan berencana yang didalangi istri terhadap suaminya kembali terjadi.
Kali ini dilakukan seorang istri di Jakarta Utara yang menyewa pembunuh bayaran untuk membunuh suaminya.
Kejadian ini hampir serupa seperti kasus pembunuhan yang dilakukan Aulia Kesuma bersama pembunuh bayaran terhadap Edi Chandra Purnama alias Pupung Sadili dan anak tirinya, M Adi Pradana.
Tak hanya dibunuh, jasad Pupung Sadili dan M Adi Pradana juga dibakar.
Jika Aulia Kesuma membunuh suami dan anak tiri dibantu oleh anaknya, berbeda dengan kasus yang terjadi di Jakarta Utara.
YL (40) mencoba membunuh suaminya, VT dibantu seorang pria yang juga selingkuhannya berinisial BH (33).
Tak hanya dibantu BH, YL juga menyewa dua pembunuh bayaran dengan bayaran Rp 300 juta.
• Mayat dalam Kondisi Tengkurap Ditemukan di Pinggir Jalan, Diduga Korban Pembunuhan
Namun, upaya pembunuhan berencana yang dilakukan YL, BH dan pembunuh bayaran gagal.
Dalam sebuah upaya pembunuhan, VT berhasil menyelamatkan diri dan melaporkan peristiwa yang menimpa ke polisi.
Polisi yang mendapat laporan percobaan pembunuhan berhasil meringkus pasangan selingkuh tersebut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.