Polisi Tembak Istrinya Kemudian Bunuh Diri, Keluarga Mengenal Mereka sebagai Pasangan Harmonis
Aiptu Pariadi, polisi yang bertugas di Polres Serdang Bedagai, Sumatera Utara, tewas diduga bunuh diri menggunakan pistol.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Aiptu Pariadi, polisi yang bertugas di Polres Serdang Bedagai, Sumatera Utara, tewas diduga bunuh diri menggunakan pistol.
Sebelum bunuh diri, ia diduga menembak istrinya, Fitri, hingga kehilangan nyawa.
Aiptu Pariadi akan dikebumikan bersama istrinya di Desa Naga Kisar Kecamatan Pantai Cermin Kabupaten Serdang Bedagai Minggu, (6/10/2019).
Pihak keluarga sepakat untuk mengembumikan Aiptu Pariadi dan istrinya secara berdampingan seprti yang diungkapkan Arianto, sepupunya.
"Ia akan dikebumikan hari ini juga (kemarin). Dibuat berdampingan saja di Desa Naga Kisar," katanya.
Baca: Alona dan Alora, Nama Bayi Kembar Irish Bella-Ammar Zoni yang Tertulis di Nisan
Baca: Diteriaki Gila, Cita Citata Ancam Lapor ke Polisi
Baca: Fakta-fakta Penemuan Mayat Wanita Hamil di Saluran Irigasi, Ibu Korban: Dia Kasihan
Hingga pukul 11.30 WIB jenazah Pariadi dan istrinya masih berada di rumah sakit Sultan Sulaiman Seirampah.
Jenazah keduanya dibawa dari rumah yang menjadi lokasi tempat kejadian perkara ke rumah sakit untuk proses visum sejak 01.20 WIB.
Arianto juga mengungkapkan jika selama ini hubungan keduanya tampak harmonis selayaknya suami istri.
Meski tinggal di Desa Lubuk Saban Kecamatan Pantai Cermin namun Arianto mengatakan sepengetahuan keluarganya hubungan rumah tangga mereka harmonis saja.
Selama ini belum pernah ada di dengar masalah yang serius.
"Ya tapi kita enggak tahu jugalah apa sebenarnya masalahnya. Setau kita selama ini ya mereka harmonis saja. Ya kalau jumpa ya ramah lah namanya kita juga memang saudara,"kata Arianto.
Seperti yang diketahui kematian pasangan suami istri ini menggegerkan warga yang tinggal di Desa Lidah Tanah Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai.
Aiptu Pariadi tega menembak istrinya sendiri kemudian disusul dengan menembakkan dirinya sendiri.
Baca: Fakta-fakta Seorang Polisi Tembak Kepala Sendiri Setelah Bunuh Istrinya
Baca: Fakta Polisi Tembak Kepala Istri Lalu Bunuh Diri, Terlibat Cekcok hingga Respon Kapolda Sumut
Letusan senjata api tersebut terdengar hingga tiga kali
Aiptu Pariadi dan istrinya Fitri ditemukan tewas di kediamannya.