Pengakuan Terbaru IS Kasus Prostitusi Artis Kota Batu Malang, Tak Kenal Mucikari Soni Dewangga
Pengakuan saksi IS, kasus skandal prostitusi online yang melibatkan eks-finalis Putri Pariwisata di Jawa Timur
Editor: Suut Amdani
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Penyidik Ditreskrimum Polda Jawa Timur memeriksa seorang publik figur wanita berinisial IS, Kamis (14/11/2019).
Perempuan publik figur berinisial IS diperiksa sebagai saksi atas kasus skandal prostitusi online yang melibatkan eks-finalis Putri Pariwisata.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, IS datang langsung dari Jakarta dan diketahui masuk ke ruang penyidik sekitar pukul 13.00 WIB.
Baca: Gadis Muda Ini Sudah Jadi Muncikari Ayam Kampus, Teman Sendiri pun Dijual, Berikut Tarifnya
Setelah kurun waktu tiga jam berselang, tepat pukul 16.14 WIB, perempuan berambut pirang yang tergurai panjang sebahu itu keluar dari balik pintu ruang penyidik.
Entah siapa perempuan publik figur ini, namun yang jelas IS mengenakan kemeja lengan panjang dan digulung sampai siku.
Wajahnya tak nampak jelas, selain mengenakan topi warna hitam, publik figur wanita berinisial IS ini juga mengenakan masker penutup mulut.
Sesi jumpa pers dengan duduk bersila di depan ruang penyidik itupun terbilang singkat, tak lebih dari tiga menit.
Namun, jangan dikira selama kurun waktu itu IS buka suara.
IS lebih banyak bungkam melayani tanya jawab awak media, dan sisanya dijawabnya dengan singkat.
Perempuan berinisial IS ini mengaku, tidak mengenal pasti sosok Soni Dewangga yang berstatus tersangka atas skandal tersebut.
Baca: Viral Garasi Mobil Clara Gopa Duo Semangka Terjang Jalan Umum, Ini Penuturan Sang Bunda
"Saya hanya tahu aja Soni Dewangga, tapi enggak kenal. Tahu aja," katanya seraya beberapa kali memegang masker mulutnya menggunakan tangan kanannya.
Selain tidak mengenal langsung, IS juga mengaku, dirinya hanya tahu nama Soni Dewangga dari media sosial.
"Enggak cuma tahu lewat sosmed. Cuma itu saja sih," terang IS.
Saat dicecar dengan pertanyaan lanjutan mengenai pekerjaan dan kedekatan dirinya dengan Soni Dewangga, IS hanya bungkam.