Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tiga Pelaku Perampokan BRI Unit Negla Diringkus, Satu di Antaranya Tewas Ditembak

Tim gabungan Resmob Polres Brebes dan Jatanras Polda Jateng berhasil menangkap tiga dari empat pelaku perampokan di BRI Unit Negla, Desa Bojongsari.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Tiga Pelaku Perampokan BRI Unit Negla Diringkus, Satu di Antaranya Tewas Ditembak
Tribunjateng/M Zainal Arifin
Anggota Resmob Polres Brebes memapah pelaku perampokan BRI Unit Negla Losari menuju Rutan Mapolres Brebes karena luka tembak, Jumat (6/12/2019). Tribunjateng/M Zainal Arifin 

TRIBUNNEWS.COM, BREBES - Tim gabungan Resmob Polres Brebes dan Jatanras Polda Jateng berhasil menangkap tiga dari empat pelaku perampokan di BRI Unit Negla, Desa Bojongsari, Kecamatan Losari, Brebes.

Ketiga pelaku yang tertangkap yaitu Agus Suparlan (54), Jagat Abilowo (44), dan Agus Arianto (37).

Sedangkan satu pelaku masih buron yaitu Novriandi.

Petugas menembak ketiga pelaku yang tertangkap karena melakukan perlawanan dan mencoba kabur.

"Pelaku ditembak karena melakukan perlawanan dan mencoba kabur saat diminta menunjukkan lokasi barang bukti yang dibuang di daerah Losari, Brebes," kata Kapolres Brebes, AKBP Aris Supriyono, melalui Kasat Reskrim AKP Tri Agung Suryomicho, dalam konferensi pers di halaman Mapolres Brebes, Jumat (6/12/2019).

Tri Agung mengungkapkan, pengungkapan kasus tersebut berawal dari rekaman CCTV yang diperoleh dari bangunan sekitar sekitar kantor BRI Unit Negla.

Kapolsek Losari, AKP M Yusuf_1
Kapolsek Losari, AKP M Yusuf menunjukkan ruangan brankas yang dicongkel pelaku perampokan.

Dari situ, diketahui kawanan perampok menggunakan kendaraan Honda CRV warna merah marun.

Berita Rekomendasi

Berawal dari itu, petugas kemudian berhasil menangkap pelaku Jagat Abilowo, di rumahnya Perum Buminegara Lestari Blok E1 no 35, Kabupaten Serang, Banten.

Petugas kemudian meminta pelaku Jagat Abilowo menunjukkan persembunyian pelaku lainnya.

"Dari penangkapan pelaku pertama, kemudian dilakukan penangkapan dua pelaku lain yaitu Agus Suparlan dan Agus Arianto," ucapnya.

Pelaku Agus Suparlan ditangkap di rumahnya di Bojongsari, Depok, Jawa Barat.

Kemudian, pelaku Agus Arianto ditangkap di area SPBU di Klajaran Wetan, Lor Bener, Indramayu, Jawa Barat.

Dari penangkapan tersebut, kemudian ketiga pelaku dibawa ke Brebes untuk menunjukkan barang bukti lain yang dibuang di Losari.

Baca: Kondisi Pasokan Pangan Jateng Jelang Nataru Terpantau Aman

Baca: Jalan Cantik di Jateng Jadi Sasaran Vlog Netizen

Baca: Istri di Luar Kota, Pria di Purbalingga Setubuhi Anak Kandung hingga Hamil, Sudah sejak 2018

Namun saat akan menunjukkan barang bukti, para pelaku nekat melawan dan mencoba kabur.

Halaman
123
Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas