Sepasang Mahasiswa-Siswi Kepergok Satpol PP sedang Ngamar di Kamar Kos Bertarif Rp 15 Ribu per Jam
Pasangan kekasih ini akhirnya keluar setelah polisi menuggu lama dan meminta mereka lekas keluar
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Surya David Yohanes
TRIBUNNEWS.COM, TULUNGAGUNG - Personil Polsek Tulungagung melakukan razia pada Sabtu, (21/12/2019) kemarin dan menemukan pasangan bukan suami istri di sebuah kamar kos di Kelurahan Bago, Kecamatan Tulungagung, Kabupaten Tulungagung.
Pasangan bukan suami istri tersebut menyewa sebuah kamar kos dengan tarif Rp 15 ribu per jam.
Siapa sangka jika pasangan bukan suami istri itu masih duduk di bangku kuliah.
Mereka adalah Satria Tahta Kirana (21) dan seorang siswi berinisial F (16).
Kapolsek Tulungagung, Kompol Rudi Purwanto menceritakan kronologi penangkapan pasangan mahasiswa ini.
Berawal dari kamar kos tempat pasangan kekasih ini tampak sepi.
Polisi curiga sebab ada dua sepeda motor terparkir di depan kamar kos.
Baca: Sudah Bersuami, Ibu Muda Kepergok Berduaan Bareng Cowok Lain di Kamar Kos, Lagi Selingkuh?
Baca: Viral Serbu Nyi Roro Kidul, Sebab Ilmiah Inilah Kenapa Dilarang Pakai Baju Hijau di Parangtritis
Baca: Remaja di Surabaya Diajak Ketemuan Teman Facebook, Malah Diajak ke Kamar Kos Temui 3 Pemabuk
Polisi kemudian berusaha untuk memanggil orang yang berada di dalam kamar kos dan berulang kali pintu diketuk, namun tak ada jawaban.
Hingga pada akhirnya, polisi mengintip lewat lubang angin.
Pasangan kekasih ini akhirnya keluar setelah polisi menuggu lama dan meminta mereka lekas keluar.
Saat itulah Satria Tahta Kirana mengaku, kamar yang ditempati ini bukan miliknya, melainkan disewa.
Untuk durasi satu jam, kamar sederhana namun bebas ini disewa seharga Rp 15 ribu per jam.
Keduanya sempat dibawa ke Mapolsek Tulungagung untuk dimintai keterangan.