Imbauan Risma pada Warga Surabaya Terkait Kondisi Alam Tak Bisa Diprediksi: Hati-hati & Peka Kondisi
Imbauan Risma pada Warga Surabaya Terkait Kondisi Alam Tak Bisa Diprediksi: Hati-hati & Peka Kondisi
Editor: Januar Adi Sagita
TRIBUN/DANY PERMANA
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini berkunjung ke Redaksi Tribun Network di Palmerah, Jakarta, Kamis (21/11/2019). Risma yang baru saja berulang tahun ke-58 pada Rabu 20 November, memaparkan apa yang telah dicapainya di Kota Surabaya. TRIBUNNEWS/DANY PERMANA
Imbauan Risma pada Warga Surabaya Terkait Kondisi Alam Tak Bisa Diprediksi: Hati-hati & Peka Kondisi
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini memberikan imbauan kepada warga Surabaya untuk lebih peka kondisi alam.
Hal itu penting, terutama saat cuaca seperti sekarang ini.
"Saya berharap masyarakat Surabaya bisa berhati-hati," kata Risma.
Imbauan itu, juga diberikan Risma kepada nelayan untuk lebih berhati-hati saat bekerja.
"Para nelayan yang di tepi sungai dan laut, untuk kita bisa lebih berhati-hati dan membaca kondisi alam," tambah Risma.
Selain itu, Wali Kota Surabaya juga sudah mengumpulkan dan memberi arahan seluruh jajaran ASN hingga tingkatan bawah untuk mengantisipasi ancaman bencana tahun 2020.
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.