Geger Penemuan Mayat Bayi dalam Kardus di Bangkalan,Ari-ari Masih Melekat di Perut Bayi
Mayat bayi terbalut plastik warna merah dan ditutupi sarung motif kembang warna murah muda
Editor: Eko Sutriyanto

Laporan Wartawan Surya Malang Ahmad Faisol
TRIBUNNEWS.CPOM, BANGKALAN - Mayat bayi perempuan ditemukan di depan toko Dusun Baeler, Desa Lombang Dajah, Kecamatan Blega, Bangkalan, Rabu (12/2/2020) sekitar pukul 05.30 WIB.
Mayat bayi itu ditemukan di dalam kardus.
Pemilik toko, Mashudi (47) menemukan bayi ketika hendak membuka toko.
Saat ditemukan, plasenta atau ari-ari masih melekat di perut bayi.
“Mayat bayi terbalut plastik warna merah dan ditutupi sarung motif kembang warna murah muda,” ungkap AKP Bahrudi, Kasubbag Humas Polres Bangkalan kepada SURYAMALANG.COM.
Lalu Mashudi memanggil warga sekitar lokasi.
Baca: Misteri Temuan Mayat Wanita dalam Plastik, Petunjuk hanya Berupa Pakaian Dalam Motif Hello Kitty
Baca: Driver Ojol Bawa Paksa Jenazah Bayi, Ombudsman Sebut RSUP M Djamil Padang Malaadministrasi
Penemuan mayat bayi itu lantas diinformasikan ke Mapolsek Blega.
Sesuai keterangan tim medis Puskesmas Blega, bayi tersebut diduga meninggal sekitar enam jam sebelum ditemukan.
“Kami masih menyelidiki kasus penemuan mayat bayi ini,” terangnya
Artikel ini telah tayang di suryamalang.com dengan judul Geger Penemuan Mayat Bayi di Bangkalan, Tubuhnya Terbalut Plastik dan Ditutupi Sarung