Fakta-Fakta Video TikTok yang Berlatar Adegan Mesum Gegerkan Kota Banjarbaru
Video tersebut menyebar cepat di hampir semua madia sosial di Kota Banjarbaru, Banjarmasin dan sekitarnya
Editor: Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, BANJARBARU - Video TikTok tengah menjadi trend di masyarakat baru-baru ini.
Berbagai macam gerakan dengan variasi lagu sedang digemari berbagai kalangan.
Mirisnya, media sosial diramaikan dengan video TikTok seorang remaja dengan latar belakang muda-mudi yang diduga melakukan perbuatan mesum, hubungan layaknya suami-istri hingga viral di media sosial.
Berikut ini fakta-faktanya :
1. Terjadi di Banjarbaru
Video TikTok dimainkan oleh perempuan mengenakan kaus merah.
Belakangan diketahui, adegan tersebut terjadi di Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan.
Dilansir Banjarmasin Post, video TikTok menunjukkan seorang remaja putri asik berjoget dengan iringan lagu disko.
Tanpa disadarinya dibelakangnya ada penampakan sepasang remaja melakukan hubungan layaknya suami istri.
2. Menyebar di medsos warga Kalimantan Selatan
Video tersebut menyebar cepat di hampir semua madia sosial di Kota Banjarbaru, Banjarmasin dan sekitarnya.
Hal itu membuat masyarakat dan orangtua resah.
Berdasar hal tersebut, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Banjarbaru melalui bidang Tibum dan Tranmas Seksi Opsdal melakukan penyelidikan.
Bersama dengan Dinas Perlindungan Perempuan dan Anak (DPPA) Kota Banjarbaru, penyelidikan dilakukan pada Kamis (20/2/2020) siang hingga malam.