Video Permintaan Maaf Tersangka Tragedi Susur Sungai, Ungkap Alasan Tetap Lakukan Kegiatan Ini
Ketiga tersangka susur sungai SMP Negeri 1 Turi ungkap permintaan maaf lewat video ini dan sebut alasan nekat susur sungai sambil menahan air mata.
Penulis: Asytari Fauziah
TRIBUNNEWS.COM - Ketiga tersangka susur sungai SMP Negeri 1 Turi ungkap permintaan maaf lewat video ini dan sebut alasan nekat susur sungai sambil menahan air mata.
Tragedi susur sungai di Yogyakarta masih membuat prihatin banyak orang.
Kini polisi sudah menetapkan ketiga tersangka dari tragedi susur sungai yang diadakan di sungai Sempor.
Kegiatan murid SMP Negeri 1 Turi ini membuat 10 siswa meninggal dunia.
• 3 Tersangka Tragedi Susur Sungai Sudah Ditahan, Kepala Diplontos, Tertunduk Pakai Baju Tahanan
Kejadian ini membuat ketiga orang guru dan pembina pramuka ditetapkan sebagai tersangka.
Salah satu tersangka, IYA mewakili dua guru lainnya mengucapkan permintaan maaf.
"Kami meminta maaf karena atas kelalaian kami terjadi seperti ini, yang kedua kami sangat menyesal dan memohon maaf kepada keluarga korba terutama kepada keluarga korban yang sudah meninggal.
Ini sudah menjadi resiko kami, sehingga apapun yang menjadi keputusan akan kami terima.
Semoga keluarga korban bisa memaafkan kesalahan-kesalahan. Terima kasih" tandasnya dalam video permintaan maafnya.
Tak hanya itu, IYA juga mengungkapkan alasannya tetap melakukan susur sungai.