5 Terduga Teroris Ditangkap Densus 88 Antiteror Polri di Batang, 1 Tewas Akibat Melawan Pakai Parang
Tim Densus 88 Antiteror Polri membekuk 5 terduga teroris di Kabupaten Batang, Jawa Tengah, Rabu (25/3/2020) petang.
Editor: Adi Suhendi
"Benar bahwa telah dilakukan penegakan hukum oleh Tim Densus 88 di wilkum Res Batang terhadap 5 orang. Kelimanya masuk di jaringan teroris dan dari hasil penggeledahan ditemukan adanya bahan-bahan yang digunakan untuk merakit bom," jelas AKBP Abdul Waras.
Sebelumnya Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Argo Yuwono saat dikonfirmasi Rabu (25/3/2020) malam membenarkan Densus 88 menembak mati seorang terduga teroris di Kecamatan Subah, Kabupaten Batang, Jawa Tengah, Rabu (25/3/2020) sore.
Selain menembak terduga teroris berinisial MT, Densus 88 juga mengamankan dua orang yang masih ada hubungan saudara dengan MT yakni SW dan NP alias RY.
"Betul ada kegiatan dari Densus 88 di Batang, Jawa Tengah," ucap Argo.
Setelah dilakukan penangkapan berikut penggeledahan, Argo menambahkan para terduga sudah dibawa Densus 88 untuk pengembangan.
Sementara satu jenazah terduga teroris inisial MT dibawa ke RS Bhayangkara, Semarang.
Penulis : Kontributor Pekalongan, Ari Himawan Sarono
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Melawan dengan Parang, Terduga Teroris di Batang Tewas Ditembak"