Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gunung Merapi Erupsi Lagi, Masyarakat Diimbau Antisipasi Hujan Abu & Waspada Lahar Jika Puncak Hujan

Gunung Merapi yang berada di Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah kembali erupsi pada Kamis (2/4/2020) sore. Masyarakat diminta waspada.

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Gunung Merapi Erupsi Lagi, Masyarakat Diimbau Antisipasi Hujan Abu & Waspada Lahar Jika Puncak Hujan
BPPTKG
Gunung Merapi Erupsi 

TRIBUNNEWS.COM - Gunung Merapi yang berada di Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah kembali erupsi pada Kamis (2/4/2020) sore.

Dari rilis Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) yang diterima Tribunnews, erupsi terjadi pada pukul 15.10 WIB.

Tinggi kolom abu teramati ± 3.000 meter di atas puncak atau ± 5.968 meter di atas permukaan laut.

"Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah timur," ungkap rilis tersebut.

Sementara itu erupsi ini terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 78 mm dan durasi ± 5 menit 45 detik.

Baca: Warga Lencoh Selo Boyolali Dengar Gemuruh Saat Gunung Merapi Meletus

Baca: BREAKING NEWS: Gunung Merapi Meletus Malam Ini, Kolom Letusan 3000 Meter

Saat ini Gunung Merapi berada pada Status Level II atau Waspada.

BPPTKG mengungkapkan potensi ancaman bahaya saat ini berupa luncuran awan panas dari runtuhnya kubah lava dan jatuhan material vulkanik dari letusan eksplosif.

Berita Rekomendasi

"Area dalam radius 3 km dari puncak Gunung Merapi agar tidak ada aktivitas manusia," tulis rilis tersebut.

Masyarakat juga diminta untuk mengantisipasi bahaya abu vulkanik dari kejadian awan panas maupun letusan eksplosif.

Selain itu, bahaya lahar terutama saat terjadi hujan di sekitar puncak Gunung Merapi juga harus diwaspadai.

Sebelumnya diketahui akun Twittter BPPTKG, @BPPTKG, mengunggah terjadinya erupsi di Gunung Merapi yang terjadi pada pukul 15.10 WIB.

Erupsi tercatat diseismogram dengan amplitudo 78 mm dan durasi 345 detik.

Pantauan BPPKG, tinggi kolom mencapai 3.000 meter dari puncak.

Saat erupsi terjadi, arah angin bergerak ke timur.

Baca: BREAKING NEWS - Gunung Merapi Kembali Erupsi, Tinggi Kolom Mencapai 3.000 Meter

Baca: Minggu Dini Hari Gunung Merapi Meletus Lagi, Durasinya 150 Detik

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas