Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seorang Pria Colomadu Positif Covid-19, Merupakan Peserta Ijtima Ulama Gowa

Sampai saat ini tercatat sudah ada lima eks Gowa asal Karanganyar terkonfirmasi positif corona

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Seorang Pria Colomadu Positif Covid-19, Merupakan Peserta Ijtima Ulama Gowa
Freepik
ilustrasi virus corona 

Laporan Wartawan Tribun Jateng Agus Iswadi


TRIBUNNEWS.COM, KARANGANYAR -
 Laki-laki asal Kecamatan Colomadu Kabupaten  Karanganyar Jawa Tengah terkonfirmasi terpapar virus corona.

Ia merupakan peserta ijtima ulama Gowa yang tiba di Karanganyar pada akhir Maret 2020 lalu.

Dengan tambahan satu kasus positif corona itu menambah catatan eks Gowa asal Karanganyar yang terkonfirmasi positif corona.

Sampai saat ini tercatat sudah ada lima eks Gowa asal  Karanganyar  terkonfirmasi  positif corona.

Dua orang warga Kecamatan Mojogedang diketahui meninggal dunia.

Sedangkan tiga orang warga Kecamatan Colomadu masih menjalani perawatan di rumah sakit.

Baca: Dihabisi Conor McGregor dalam 40 Detik, Donald Cerrone Beberkan Perasaannya

Berita Rekomendasi

"Yang bersangkutan sudah di RS Kasih Ibu Solo. Hasil swabnya keluar hari ini, positif," kata Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Karanganyar, Juliyatmono saat dihubungi Tribunjateng.com, Kamis (30/4/2020) malam.

Laki-laki tersebut sudah menjalani perawatan di RS Kasih Ibu Solo sejak pekan lalu. Sambung Juliyatmono, 100 orang peserta Ijtima Ulama Gowa sudah menjalani rapid test.

Hasilnya sebanyak 18 orang reaktif corona. Dari 18 orang tersebut, lima orang di antaranya terkonfirmasi positif corona.

"Selanjutnya akan dipantau kesehatan dari keluarga eks Gowa. Sekalipun mereka sudah dirapid test dan hasilnya negatif," terangnya.

Juliyatmono mengungkapkan, mayoritas eks Gowa asal Karanganyar usianya sudah tua. Namun sampai saat ini kondisinya terpantau sehat semua.

"Usianya sudah tua, rata-rata kepala lima dan enam," jelasnya.

Berdasarkan data website covid19.karanganyarkab.go.id hingga Kamis (30/4/2020) pukul 15.00.

Tercatat orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 116 orang.

Pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak 49 orang dan terkonfirmasi positif sebanyak 18 orang.

Dari 18 orang terkonfirmasi positif, dua dinyatakan sembuh, tiga orang meninggal dunia dan 13 orang menjalani perawatan. (Ais).

Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul BREAKING NEWS : 1 Lagi Peserta Ijtima Ulama Gowa Asal Karanganyar Positif Corona

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas